0

Hobi Ngemil? Ini Daftar Camilan Enak yang Dijamin Tak Bikin Badan Gendut

Penulis: Kurniantohanif
Hobi Ngemil? Ini Daftar Camilan Enak yang Dijamin Tak Bikin Badan Gendut

TRIBUNJUALBELI.COM - Siapa sih yang nggak mau makan banyak tanpa harus takut berat badan jadi naik? 

Setiap manusia pasti menginginkan hal tersebut, terlebih jika kamu adalah wanita. 

Memiliki bentuk dan berat badan yang ideal, adalah impian setiap wanita. 

Baca: Kue Kering Camilan Idul Fitri Satu Paket Per Toples Harga Murah

Jadi nggak heran kalau banyak wanita yang tidak sedikit mengeluarkan uang untuk membuat tubuhnya menjadi langsing. 

Tapi kebiasaan untuk memakan makanan favorit pasti sangat susah untuk dihilangkan.

Apa lagi jika makanan tersebut mengandung lemak. 

Tapi tenang saja, makanan dibawah ini nggak akan buat kamu gendut sama sekali, mau sebanyak apapun kamu makan.. 

1. Popcorn 

Jangan takut ambil mangkuk popcorn kamu sambil menikmati film favorit Anda. 

Goreng saja popcorn dengan sedikit mentega dan garam (kurangi jumlah garamnya), karena akan menurunkan kalori.


 

Semangkuk popcorn hanya mengandung 31 kalori saja.

2. Terong 

Sebagian terong yang dipanggang hanya memiliki 24 kalori. 

Sayuran ini segar dan sangat nikmat jika disantap dengan berbagai bumbu didalamnya. 

3. Semangka 

Semangka hanya menawarkan sekitar 60 sampai 70 kalori per irisan. 

Sebagian besr kandungan dalam semangka adalah air yang baik untuk tubuh. 

Semangka juga bisa buat badan kamu tambah fit dan segar, meski menghadapi hari-hari yang melelahkan. 

4. Telur 

Tidak ada sumber protein yang lebih kaya dari pada telur, baik itu albumin atau kuning telur. 

Mereka membantu membentuk otot kamu dan membuat kamu merasa kenyang untuk waktu yang lebih lama. 

Jadi, telur bisa dilahap kapan saja di siang hari.

Tapi pastikan mereka direbus atau setengah matang daripada digoreng.


 

5. Selada 

Satu daun selada hanya memiliki 3 kalori, wow! 

Jadi jangan ragu untuk memasukan daun selada kedalam menu setiap hari. (Grid.id/Tamara Anastasia Wijaya)

Berita ini sudah tayang di Idea.grid.id, tanggal 29 Juni 2017 pukul 07.15 WIB dengan judul "Mau Ngemil Banyak? Makanan ini Dijamin Nggak Bakal Bikin Gemuk"