0

Laptop Gaming Terbaru ROG Zephyrus G14 Resmi Dijual di Indonesia dengan Harga 18 Jutaan

Penulis: Andra Kusuma
Laptop Gaming Terbaru ROG Zephyrus G14 Resmi Dijual di Indonesia dengan Harga 18 Jutaan

TRIBUNJUALBELI.COM - Republic of Gamers (ROG) merupakan seri khusus gaming yang dimiliki oleh ASUS sejak 15 tahun lalu.

Kali ini, ASUS Indonesia memperkenalkan perangkat seri ROG Zephyrus G14 melalui channel YouTubenya pada hari Selasa (30/6).

Keberadaan perangkat terbaru ini diklaim oleh perusahaan sebagai salah satu pengembangan yang cukup signifikan.

"Tahun ini kamu mempertimbangkan untuk diri kamu bukan hanya untuk brand gaming," ucap South-East Asia Regional Director ASUS, Jimmy Lin.

"Tahun ini tujuan kami adalah menjadi No.1 dalam urusan teknologi dan style," lanjutnya.

Laptop Gaming Terbaru ROG Zephyrus G14 Resmi Dijual di Indonesia dengan Harga 18 Jutaan

Ia juga mengatakan bahwa hal ini sebenarnya telah dilakukan ASUS sejak tahun 2018 dengan pertama kali melakukan kolaborasi lintas segmen bisnis, cntohnya pada Under Armour dan G-Shock.

Kehadiran ROG Zephyrus G14 Series ini juga dikatakan bakal menargetkan semua pasar dan bukan hanya untuk para gamers Gen Z saja.

Hal tersebut dibuktikan oleh pihak perusahaan dengan menghadirkan desain yang terinspirasi dari konsep cyberpunk.

"Desain ini merupakan kombinasi dari low life dan teknologi tinggi layaknya cyberpunk," tutur Alistair Wu, selaku Country Product Manager ASUS Indonesia.

Asus ROG Zephyrus G14 pun hadir dengan dua pilihan warna yaitu Moonlight White dan Eclipse Gray.


 

Laptop ini memiliki ukuran 14 inci dengan super narrow bezel 6,99m yang memberikan rasio screen-to-body 85 persen.

Bobot dari laptop ini juga diketahui seberat 1,6kg yang diklaim cocok untuk dibawa bepergian oleh pengguna.

Hal lain yang membuat laptop ini lebih menarik dari soal desain adalah kehadiran versi yang menggunakan fitur AniMe Matrix

Fitur tersebut memberikan tampilan 1215 mini LED dibagian punggung laptop yang bisa dikreasikan sendiri sesuai dengan keinginan pemakainya.

"G14 membebaskan penggunanya untuk mengekspresikan gaya hidup pribadi masing-masing," jelas Alistair Wu.

Keberadaan ASUS yang ingin membuat ROG dapat menembus pasar kalangan mode Indonesia juga dihadirkan dengan kolaborasinya dengan Urban Sneaker Society.

Kendati demikian, seri ROG Zephyrus G14 ini tetap membawa kemampuan yang kuat untuk urusan gaming.

Ya, pasalnya ASUS membekali perangkat tersebut dengan kemampuan prosesor AMD Ryzen 9 4000 HS Series untuk versi tertingginya.

Selain itu, kartu grafisnya juga membawa kemampuan Nvidia GeForce RTX2060 Max-Q GPU.

Penyimpanannya pun disematkan memori penyimpanan hingga 1TB PCIe SSD dan 16GB DDR4 3200 MHz.

Harga?


 

Asus ROG Zephyrus G14 hadir dalam empat versi dengan harga yang berbeda.

Untuk versi pertama dengan prosesor AMD Ryzen 5 dan tanpa AniMe Matrix, perusahaan membanderolnya di harga Rp. 18.299.000.

Pada perangkat jenis kedua dan ketiga yang sama-sama membawa prosesor AMD Ryzen 7 dan fitur AniMe Matrix, ASUS memberikan penawaran di angka Rp. 23.999.000 dan Rp. 28.999.000.

Perbedaan keduanya hadir pada segmen grafisnya dimana yang lebih murah membawa kemampuan grafik Nvidia GTX1650Ti, sedangkan versi satunya hadir dengan Nvidia GTX1660Ti.

Harga tertinggi hadir pada Zephyrus G14 dengan kekuatan proses AMD Ryzen 9 dan kartu grafis Nvidia GTX2060 yang dihargai sebesar Rp. 34.999.000.