TRIBUNJUALBELI.COM - Memperhatikan kondisi ban agar selalu dalam kondisi prima, wajib hukumnya bagi pemilik motor.
Ada beberapa pilihan merk ban buat Honda BeAT series selain bawaan motor.
Dikutip dari GridOto.com , pilihan ban buat Honda BeAT series ini didapati di gerai Planet Ban.
"Ada beberapa pilihan ban buat Honda BeAT series, mulai dari produsen ban dalam negeri (lokal) sampai impor," buka Ahmad, selaku mekanik Planet Ban Jatimakmur kepada GridOto.com pada Senin (22/06/2020).
"Diantaranya Aspira Premio, Corsa hingga Pirelli," kata Ahmad saat ditemui di workshopnya di Jalan Raya Jatimakmur, Pondok Gede, Bekasi, Jawa Barat.
Gerai Planet Ban menyediakan dua ukuran ban untuk Honda BeAT series.
"Kalau mau pakai tetap ukuran standar ada, kalau mau upgrade kami juga sediakan satu tingkat lebih besar," unar Ahmad.
Misalnya ban belakang bawaan Honda BeAT series standar itu 90/90-14.
"Gerai Planet Ban ini tersedia ban dengan ukuran satu tingkat lebih besar yaitu 100/80-14," tuturnya.
Untuk lebih lengkapnya, berikut daftar harga pilihan ban untuk Honda BeAT berikut ini.
Aspira Premio Sportivo Terreno
Ban depan 80/90-14: Rp 199 ribu.
Ban belakang 90/90-14: Rp 249 ribu.
Corsa Planeto
Ban depan 80/90-14: Rp 175 ribu.
90/90-14: Rp 205 ribu.
Ukuran lebih besar satu tingkat
Aspira Premio Sportivo
Ban depan 90/80-14: Rp 239 ribu.
Ban belakang 100/80-14: Rp 285 ribu.
Pireli Diablo Rosso Sport
Ban depan 90/80-14: Rp 299 ribu.
Ban belakang 100/80-14: Rp Rp 335 ribu.
Artikel ini telah atayng dilaman GridOto.com dengan judul Mulai Rp 175 Ribuan, Ini Pilihan Ban Buat Honda BeAT di Planet Ban