0

Jangan Panik Girls, Ini 3 Rekomendasi Serum Vitamin C untuk Atasi Bekas Jerawat Bandel

Penulis: dillamichiko
Jangan Panik Girls, Ini 3 Rekomendasi Serum Vitamin C untuk Atasi Bekas Jerawat Bandel

TRIBUNJUALBELI.COM - Punya bekas jerawat yang membandel pasti nikin sebal kan girls?

Tapi tenang aja girls, ada rekomendasi serum vitamin C untuk bantu hilangkan bekas jerawat yang membandel.

Serum vitamin C merupakan salah satu produk skincare yang jadi andalan para skincare junkies karena memiliki banyak manfaat buat kulit.

Enggak cuma mencerahkan kulit, serum vitamin C nyatanya bisa melindungi kulit dari radikal bebas, membuat kulit makin glowing, hingga menghilangkan bekas jerawat yang membandel sekalipun!

Buat kita yang punya permasalahan bekas jerawat yang susah hilang, udah saatnya kita cobain serum vitamin C terbaik untuk meratakan warna kulit.

Berikut ini ada beberapa rekomendasi serum vitamin C yang ampuh hilangkan bekas jerawat yang bandel!

1. Votre Peau Skin Care Vitamin C Serum

maharisbeauty.com | Votre Peau Skincare Vitamin C Serum  

Harga: Rp. 265.000

Vitamin C Serum dari Votre Peau bermanfaat untuk menghidrasi, melindungi, mencerahkan dan membantu dalam produksi kolagen.


Serum ini juga akan menjaga kelembapan kulit dan melindunginya dari radikal bebas, lho!

Karena vitamin C pada serum ini bekerja sebagai penghambat sistesis abnormal dari melanin, sehingga noda bekas jerawat pun akan lebih cepat pudar dan menghasilkan warna kulit yang lebih merata.

2. Klairs Freshly Juiced Vitamin Drop

iherb.com Klairs | Vitamin Drop  

Harga: Rp. 350.000

Serum vitamin C dari brand Korea ini memiliki kandungan vitamin C yang gentle banget sehingga enggak menimbulkan rasa sakit saat digunakan.

Enggak cuma membantu menghilangkan bekas jerawat membandel, serum ini juga akan membuat kulit kita tampak lebih glowing, lho!

Produk ini memberikan banyak manfaat lain seperti membuat kulit tampak halus, lembut, mengatasi hiperpigmentasi, dan cocok digunakan untuk yang masih pemula sekalipun.


3. ElsheSkin Serum Vitamin C

lianaeka.com Elsheskin | Vitamin C serum

Harga: Rp. 225.000

Serum dari brand lokal ini mengandung Whitening Agent & Moisturizer yang aman untuk kulit wajah.

Enggak cuma bikin kulit jadi cerah, serum vitamin C ini akan membuat bekas jerawat cepat pudar dan meratakan warna kulit secara menyeluruh.

Serum ini juga punya anti-oksidan yang akan melindungi kulit dari radikal bebas! 

Artikel ini telah tayang dilaman Cewekbanget.grid.id dengan judul The Best! 3 Serum Vitamin C Ini Ampuh Hilangkan Bekas Jerawat Bandel!