0

6 Rekomendasi Mobil SUV Bekas Harga di Bawah Rp 100 Jutaan

Penulis: Lilyana Siradj
6 Rekomendasi Mobil SUV Bekas Harga di Bawah Rp 100 Jutaan

TRIBUNJUALBELI.COM - Jika anda ingin memiliki mobil SUV murah berkualitas, artikel ini memberi 6 rekomendasi mobil SUV bekas harga di bawah Rp 100 jutaan.

Mobil SUV memiliki kesan gagah dan sporty, serta cocok dalam perjalanan segala medan.

Tak heran banyak orang memilih mobil SUV sebagai kendaraan sehari-hari.

Namun persepsi masyarakat sekarang, harga mobil SUV rata-rata sangat mahal.

Tapi jangan berkecil hati bagi yang ingin memiliki mobil SUV ternyaman dengan dana yang terbatas.

6 Rekomendasi Mobil SUV Bekas Harga di Bawah Rp 100 Jutaan | GridOto.com

BACA JUGA:

Mobil Murah di Bursa Lelang, Honda CR-V dan Nissan X-Trail Mulai Rp 50 Jutaan

"Pasalnya sekarang ada SUV bekas yang masih dijual di pasaran dengan harga di bawah Rp100 juta," ucap Wawan, selaku punggawa Jaya Motor di Jl. Raya Serpong No. 10, Tangerang Selatan, Jumat (15/5/2020).

Ada beberapa merek SUV bekas yang berhasil kita rangkum dari pedagang mobkas dan kanal pricelist GridOto.com antara lain:

BACA JUGA:

Cari Mobil CVT Bekas Harga Murah di Bawah Rp 200 Juta? Cek Pilihannya

Tipe - Tahun - Harga

Toyota Rush S A/T 2008 Rp 95 juta
Terano KingsRoad 2002 Rp 90 juta
Fortuner G 4x2 A/T 2005 Rp 100 juta
Captiva Patrol 2007 Rp 90 juta
Terios TS M/T 2008 Rp 82 juta
Suzuki Escudo 2005 Rp 73 juta

(Gridoto.com/Rudy Hansend)

Artikel ini telah tayang di Gridoto.com dengan judul Mobil SUV Bekas Harga di Bawah Rp 100 Jutaan, Ada Rush dan Terrano