0

Ada yang Naik, Cek Harga Motor Sport 250cc Naked Maret 2020

Penulis: Lilyana Siradj
Ada yang Naik, Cek Harga Motor Sport 250cc Naked Maret 2020

TRIBUNJUALBELI.COM - Jika ada yang melirik motor sport untuk dibeli, naked 250cc cukup banyak pilihannya loh.

Khususnya, untuk motor pabrikan non-Jepang, sehingga bisa memudahkan konsumen dalam menentukan pilihan.

Beberapa merek melakukan perubahan harga untuk bulan Maret 2020 ini, ada yang mengalami kenaikan.

Masih sama seperti bulan-bulan sebelumnya, Honda dan Suzuki adalah pabrikan Jepang yang masih belum melirik pasar di kelas ini.

Padahal, permintaan akan motor sport 250 cc naked masih ada.

Yamaha dan Kawasaki masih menawarkan model yang sama.

Ada yang Naik, Cek Harga Motor Sport 250cc Naked Maret 2020 | Kompas

BACA JUGA:

Banderolnya Turun, Cek Harga Motor Sport 250cc Full Fairing Honda, Yamaha, Kawasaki, dan KTM

Yamaha dengan MT-25 dan Kawasaki memiliki sejumlah model, seperti Z250, Z250SL, Z250SL ABS, W250, dan W250 SE.

KTM juga masih percaya diri dengan Duke 200 dan Duke 250.

Begitu pula dengan Cleveland Cyclewerks, masih dengan Ace Deluxe, Ace Scrambler, Heist, dan Misfit.

Model terbanyak ditawarkan oleh Benelli, mulai dari TNT 249S, TNT 25, Patagonian Eagle, Motobi 200 EVO, Motobi 200 WS, dan Leoncino 250.


Khusus untuk kelas ini, Yamaha dan Kawasaki melakukan penyesuaian harga.

Kawasaki, selain menaikkan banderol W250, varian W250 SE kali ini ditiadakan. Begitu pula dengan Z250SL dan Z250 SL ABS.

Berikut ini kami sudah merangkum daftar harga untuk motor sport 250 cc naked yang diambil dari masing-masing situs resmi APM dan sumber lainnya, untuk Maret 2020.

Ada yang Naik, Cek Harga Motor Sport 250cc Naked Maret 2020 | yamaha-motor.co.id

Yamaha
MT-25: Rp 55.460.000 (sebelumnya Rp 54.850.000)

Kawasaki
W250: Rp 74.900.000 (sebelumnya Rp 73.000.000)

KTM
Duke 200: Rp 38.000.000
New Duke 250 ABS: Rp 51.900.000

BACA JUGA:

Motor Sport Bekas Berbagai Tipe dan Pilihan Harga Ada Disini

Benelli
TNT 249S: Rp 56.000.000
TNT 25: Rp 35.750.000
Patagonian Eagle: Rp 38.900.000
Motobi 200 EVO: Rp 32.200.000
Motobi 200 WS / EFI: Rp 30.000.000
Leoncino 250: 49.500.000


Cleveland Cyclewerks
Ace Deluxe: Rp 63.000.000
Ace Scrambler: Rp 64.000.000
Heist: Rp 65.000.000
Misfit: Rp 66.000.000

*harga OTR Jakarta
*harga dapat berubah sewaktu-waktu
*harga berbeda di tiap daerah

(Kompas/Donny Dwisatryo Priyantoro)

Artikel ini telah tayang di Kompas.com dengan judul Harga Motor Sport 250 cc Naked Maret 2020, MT-25 dan W250 yang Naik