0

Mudah, Begini Cara Pakai Layanan iCloud di Perangkat Android

Penulis: Zahrina Oktaviana
Mudah, Begini Cara Pakai Layanan iCloud di Perangkat Android

TRIBUNJUALBELI.COM - Apple dan Android sepertinya tidak akan bisa bersatu sampai kapan pun.

Sampai saat ini pengguna dari masing-masing sistem operasi tersebut seolah selalu berseberangan.

Menariknya lagi, semua aplikasi milik Apple tidak bisa digunakan oleh perangkat Android.

Sementara aplikasi Google, induk Android, bisa digunakan oleh Apple.

Satu-satunya aplikasi buatan Apple yang bisa digunakan oleh hape Android adalah Apple Music.

Tapi sekarang ada kesempatan untuk kalian pengguna Android untuk bisa memanfaatkan satu lagi layanan milik Apple, yaitu iCloud.

Menggunakan iCloud di hape Android sebenarnya adalah sesuatu yang sangat mudah dilakukan.

Baca juga : 7 Langkah Agar Akun Whatsapp Tidak Disadap Orang Lain

Satu yang perlu kalian lakukan adalah masu ke situs iCloud.com.

Setelah itu kalian cukup membuat akun baru atau memasukkan akun yang sudah kalian punya sebelumnya.

Mudah, Begini Cara Pakai Layanan iCloud di Android | Nextren

Dari situ kalian juga bisa langsung melihat fitur-fitur utama yang ada di iCloud.

Mulai dari Photos, Notes, Reminders, dan bahkan fitur penting Find iPhone.


 

Sayangnya, penggunaan iCloud di perangkat Android terasa kurang maksimal.

Android Authority menyebut ada beberapa fitur yang terkadang tidak bisa diakses dengan baik.

Misalnya pada aplikasi Notes, tampilan keyboard tiba-tiba menghilang setelah aplikasi dibuka.

Tapi fungsi lainnya masih bisa berjalan dengan baik.

Kalian masih bisa mengupload foto, video dan file lainnya dengan normal.

Cara ini bisa kalian lakukan kalau memiliki dua perangkat sekaligus, masing-masing dengan iOS dan Android.

Dengan ini proses pertukaran data jadi jauh lebih mudah dan aman. (*)

Artikel ini telah tayang di laman Nextren dengan judul Begini Cara Memakai Layanan iCloud di Perangkat Android, Ternyata Mudah