0

Sekarang Bisa Tag Foto Seseorang di Google Photos, Begini Caranya

Penulis: Zahrina Oktaviana
Sekarang Bisa Tag Foto Seseorang di Google Photos, Begini Caranya

TRIBUNJUALBELI.COM - Tak mau kalah dari Instagram, Facebook dan twitter dalam hal menandai teman, kali ini Google Photos juga bisa mentagging teman atau kerabat kamu dari aplikasi.

Menandai foto pada aplikasi ini berguna untuk kamu mengumpulkan satu foto dengan orang tertentu di dalamnya.

Dikutip dari Nextren, begini cara membuat tagging pada google photos.

Sekarang Bisa Tag Foto Seseorang di Google Photos, Begini Caranya

Pertama, buka aplikasi Google Photos.

Lalu, cari foto yang ingin kamu tandai.

Jika sudah dibuka, temukan ikon titik tiga kali di sebelah kanan atas.


Lalu kamu akan dibawa ke opsi tambahan.

Google sudah mendeteksi beberapa orang yang ada di dalam foto tersebut, dan kamu bisa menandai wajah yang kamu kenal dengan mengklik ikon pensil.


 

Jika wajah yang tidak kamu kenal terdeteksi, kamu bisa menghiraukan atau klik ikon minus (-), jika wajah yang kamu kenal belum terdeteksi kamu bisa klik ikon plus (+).

Ketika mengklik ikon (+) kamu akan diberikan opsi buat tanda orang baru atau hewan.

Buat tanda orang baru dan kamu akan mudah menemukan foto dengan orang tersebut.

Dikatakan kamu tidak bisa menandai seseorang dalam foto jika Google tidak mendeteksi orang atau hewan dalam foto tersebut.

Google sendiri sudah mengembangkan beberapa fitur untuk Google Photos, yang terakhir ialah fitur private message.

Fitur tersebut dapat berbagi foto hanya dengan teman yang kamu pilih, ia juga bisa menanggapi foto yang kamu bagikan.

Artikel ini telah tayang pada laman Nextren dengan judul Begini Cara Tag Foto Teman Atau Kerabatmu di Google Photos!