0

Cek Daftar Smartphone Flagship yang Worth It di Harbolnas 12.12

Penulis: dillamichiko
Cek Daftar Smartphone Flagship yang Worth It di Harbolnas 12.12

TRIBUNJUALBELI.COM - Tepat pada 12 Desember 2019, hari Belanja Online Nasional atau Harbolnas akan segera diselenggarakan.

Sebagian besar e-commerce biasanya ikut berpartisipasi dalam hari belanja online nasional (Harbolnas).
 
Rata-rata, plaform jual beli online pun memanfaatkan momen itu untuk menawarkan produknya dengan diskon yang menarik.

Pada hari tersebut, masyarakat Indonesia akan berbondong-bondong terpaku di layar komputer atau smartphone nya untuk membeli produk-produk yang
ditawarkan.

Banyak pula pecinta gadget yang memanfaatkan Harbolnas ini untuk meng-upgrade smartphone yang saat ini dimiliki.

Dari sekian banyak smartphone yang di jual, segmen flagship akan menjadi incaran, karena pecinta gadget haus akan smartphone yang memiliki spesifikasi tinggi untuk melakukan aktifitas apapun.

Tentunya mereka akan mencari smartphone flagship yang worth untuk dibeli dengan harga yang terbaik dibanding spesifikasinya.

Salah satu smartphone
flagship yang worth untuk dibeli di 12.12 adalah realme X2 Pro.

BACA JUGA:

Spesifikasi Nokia 2.3, HP Rp 1 Jutaan Terbaru Berbaterai Jumbo

Sebagai salah satu smartphone dengan spesifikasi kelas atas, Full Speed Flagship menjadi sebutan yang melekat pada realme X Pro.


Sebutan tersebut muncul karena smartphone tersebut bisa menawarkan kinerja tinggi dengan harga yang terbilang kompetitif untuk segmen smartphone flagship, yaitu Rp 7.799.000.

Bicara kecepatan tentu melekat dengan performa. Maka realme X2 Pro ditenagai dengan prosesor Qualcomm Snapdragon 855+, chipset Snapdragon tertinggi yang
ada saat ini.

Keunggulan dari prosesor tersebut jika dibandingkan dengan Snapdragon 855 biasa adalah peningkatan 5% untuk inti CPU tunggal dan peningkatan 15% untuk
kinerja rendering GPU.

BACA JUGA:

Ini 5 Fitur Andalan ASUS ROG Phone 2 Sebagai Hp Gaming Luar Biasa di Indonesia, Salah Satunya Tombol Khusus Gamer

Hal ini berujung pada pengalaman operasional, permainan, dan hiburan yang kencang di kelas premium.

Sektor lain yang dijagokan realme X2 Pro adalah layar beresolusi FHD+ Super AMOLED.

Uniknya lagi, realme X2 Pro menjadi smartphone pertama di Indonesia yang resmi dirilis dengan refresh rate layar 90Hz atau biasa disebut Ultra Smooth Display.

Refresh rate 90 Hz ini diklaim akan memberikan pengalaman menyentuh layar di smartphone ini menjadi sangat mulus.

Jika pengguna merupakan pecinta gaming, realme X2 Pro akan bisa memberikan performa terbaiknya khusus saat bermain game.

CHipset Snapdragon 855+ mendukung fitur Snapdragon Elite Gaming dan tampilan Quad HD+ untuk pengalaman gaming yang ditingkatkan.

Ditambah dengan fitur khas bernama Hyperboost 2.0, yang mana sistem akan meningkatkan kinerja dan stabilitas smartphone selama permainan.


Hal itu dilakukan untuk memastikan bahwa pengalaman bermain terbaik disajikan ke para pengguna.

Selanjutnya di bidang pengisian daya baterai, realme X2 Pro dibekali baterai 4000mAh.

Baterainya dilengkapi dengan teknologi pengisian 50W SuperVOOC
Flash Charge.

Teknologi ini dapat melakukan pengisian daya baterai jauh lebih cepat dibanding generasi sebelumnya.

BACA JUGA:

Menyambut Harbolnas 12.12, Lazada Tawarkan Promo Menarik Nih

Hanya dibutuhkan waktu kurang dari satu jam saja untuk
mengisi hingga penuh.

Hal utama lain yang dijagokan realme X2 Pro adalah urusan fotografi.

Kamera utamanya dibekali sensor 64MP Samsung GW1 yang ditemani dengan tiga lensa
lain, yaitu lensa telefoto, lensa ultra-wide, dan lensa depth sensor.

Semua tergabung dalam teknologi Quad Camera yang dijanjikan memberikan pemrosesan lebih cepat, karena dibantu kecerdasan buatan atau AI yang tertanam di prosesor sehingga lebih tanggap dalam memahami jenis bidikan yang dilihatnya.

Hal ini berujung pada hasil foto yang maksimal tanpa harus menunggu lama untuk AI mengenali dan mengoptimalisasi bidikan.


Berbagai fitur unggulan di realme X2 Pro membuatnya menjadi salah satu flagship killer di kelasnya.

Bagi kamu yang ketinggalan pre-oder realme X2 Pro kemarin, realme akan
kembali membawa realme X2 Pro di 12.12 realme Carnival pada tanggal 12 Desember nanti.

realme menjanjikan akan memberikan stok yang lebih dari cukup bagi pelanggan yang menginginkan realme xe pro ini agar tak muncul isu ponsel gaib karena unitnya tak bisa didapat.

Artikel ini telah tayang dilaman Nextren.grid.id dengan judul Lagi berburu Smartphone Flagship yang Worth It di Harbolnas 12.12? Ada realme X2 Pro