TRIBUNJUALBELI.COM - Google Maps adalah salah satu aplikasi yang paling populer dan menjadi pilihan bagi banyak orang untuk melihat peta.
Google Maps sangat membantu untuk menemukan jalan.
Google Maps ternyata memiliki fitur menarik yakni Save Parking Location.
Dari namanya saja mungkin kalian sudah paham apa fungsi dari fitur yang satu ini.
Sederhananya, fitur ini akan menandai lokasi parkir kendaraan kalian di aplikasi Google Maps.
Fitur ini rasanya akan sangat berguna bagi kalian yang sering lupa letak di mana letak parkir kendaraan kalian.
Terutama bagi kalian yang pakir di tempat umum dan terbuka.
Berikut ini cara untuk mengaktifkan fitur tersebut.
Pertama, tentunya kalian harus masuk ke aplikasi Google Maps yang ada di hape kalian.
Pastinya kalian akan melihat titik biru yang menandai posisi kalian saat ini.
Cukup tekan tanda biru tersebut dan akan muncul beberapa pilihan di dalamnya.
Kalian bisa melihat See nearby places, Share your location, dan Save your parking.
Kemudian kalian cukup memilih menu terakhir, yaitu Save your parking.
Setelah itu akan muncul tanda You parked here pada Maps kalian.
Tanda itu akan terus muncul selama kalian tidak menekan pilihan Clear yang ada di fitur ini.
Dengan ini kalian bisa menandai tempat parkir kalian dan tidak akan lagi kesulitan mencari posisi kendaraan kalian. (*)
Artikel ini telah tayang pada laman nextren dengan judul Cara Mudah Tandai Lokasi Parkir di Google Maps, Cocok Kalau Kamu Mudah Lupa