0

Jadi Brand Ambassador Otomotif, Hamish Daud Berpaling dari Brand Nissan ke Chevrolet!

Penulis: Nadhira Septianda
Jadi Brand Ambassador Otomotif, Hamish Daud Berpaling dari Brand Nissan ke Chevrolet!

TRIBUNJUALBELI.COM - Dua sejoli yakni aktor Hamish Daud Wyllie dan penyanyi cantik Raisa sudah resmi bertunangan.

Terkait dunia otomotif, nama Hamish Daud juga cukup dikenal.

Ini cerita ketika Hamish Daud berpaling dari Nissan ke Chevrolet.

Dikutip dari Otomotifnet.com, di tahun 2015 lalu, Hamish Daud menjadi brand ambassador Nissan GT Academy dan juga mendampingi perwakilan dari Indonesia.

Ia memberi petunjuk kepada para pebalap terpilih, mengenai tata krama dan cara bersikap.

Sementara itu, para pebalap mengikuti balap betulan memakai Nissan GTR setelah tersaring dari sekitar 15 ribu peserta.

Baca juga : Nissan Harga Terjangkau? Ini Pilihannya

Lepas jadi brand ambassador Nissan, Hamish Daud kembali muncul di acara produsen mobil.

Kali ini lewat brand Chevrolet.

Februari lalu, Chevrolet Indonesia mengadakan sesi talk show khusus yang menampilkan publik figur, salah satunya Hamish Daud.

Mobilwow

Ia juga hadir menghiasi produk-produk terbaru Chevrolet.

Mulai dari Chevrolet Trailblazer, Spark dan Trax.

Simak juga : Chevrolet Harga Bersaing? Ini Pilihan Terbaiknya!

Artikel ini sebelumnya sudah pernah tayang di laman Autobild.co.id pada Rabu, 24 Mei 2017 dengan judul "Hamish Daud Berpaling Dari Nissan ke Chevrolet"

(Autobild.co.id/IVAN CASAGRANDE MOMOT)