TRIBUNJUALBELI.COM - Selalu ada yang baru dalam dunia fashion.
Yah, tend fashion memang selalu berubah dari waktu ke waktu.
Sesekali ada masa dimana model baju zaman dulu kembali populer di masa kini.
Namun terkadang desainer yang memodifikasinya hingga kemudian menjadi booming.
Guys, kalau diperhatikan celana jeans selalu memiliki model yang hampir mirip.
Baca : Deretan Benda Fashion Yang Kamu Butuhkan!
Hanya saja terkadang bentuknya yang berubah ubah, di antaranya skinny jeans, straight leg, boot cut dan segala macamnya.
Eits, ternyata bukan itu saja, lho.
Yah, kini ada sebuah celana jeans yang terbuat dari plastik.
Desain celana jeans terbaru dari Topshop ini membuat siapa saja yang melihatnya mengangkat alis mereka.
Berdasarkan keterangan di website Topshop, celana ini dibuat untuk mengajak pelangan yang berfikir out of the box.
"Think outside the box with these out-of-the-ordinary clear plastic jeans guaranteed to get people talking."
Celana dengan model straight leg terlihat mengunakan plastik transaparan yang memperlihatkan kaki secara menyeluruh.
Dalam website Topsop juga tertulis celana ini idealnya dipakai dalam pesta, festival kostum atau dipadukan dengan jaket bikini dan pakaian payet.
Celana transparan ini terbuat dari 100 persen bahan poliuretan.
Harga celana transparan ini mencapai Rp 1 juta.
Tertarik untuk membelinya?
Berdasarkan laporan dari worldofbuzz.com, celana ini telah terjual habis di toko Topshop yang ada di Amerika Serikat.
Jadi bersabar untuk menunggu, yah guys.
Apriani Alva/Tribuntravel.com