TRIBUNJUALBELI.COM - Pajero Sport merupakan mobil Medium SUV tujuh penumpang andalan Mitsubishi yang dibekali dengan mesin diesel.
Pajero Sport sendiri memiliki pesaing asal Jepang lainnya, yaitu Toyota Fortuner.
Namun, Pajero Sport unggul di segi kenyamanan dan nilai kompetitif di pasar otomotif Indonesia.
Jika Anda ingin membeli mobil Pajero Sport, Anda bisa mengunjungi pameran Mitsubishi Motors Auto Show yang sedang berlangsung di Cibubur Junction, Jakarta Timur.
Beragam promo serta program menarik pun diumbar buat calon konsumen ataupun pengunjung yang datang ke pameran tersebut.
Bertajuk Gebyar Merdeka, merek dengan logo tiga berlian ini memberikan promo untuk pembelian salah satu SUV andalannya yakni Mitsubishi Pajero Sport.
"Promo untuk Pajero Sport bisa pilih cicilan ringan atau bunga 0 persen," ujar salah satu Sales di pameran kepada GridOto.com, Sabtu (10/8/2019).
Selain itu, konsumen mendapatkan pilihan program down payment (DP) ringan dan gratis asuransi satu tahun.
Konsumen juga akan mendapat gatis kaca film V-Kool serta voucher belanja sebesar Rp 3 juta.
Untuk layanan purna jual, konsumen berhak mendapatkan gratis biaya jasa hingga 50.000 km atau 4 tahun untuk seluruh varian.
Ada pula gratis paket Smart Silver untuk servis berkala hingga 50.000 km atau 3 tahun.
Isi paket Smart Silver adalah gratis servis suku cadang, oli MMGO, diesel fuel system flush dan engine flush. (GridOto/Muhammad Mavellyno Vedhitya)
Artikel ini sudah tayang di laman GridOto dengan judul Ada Promo Cicilan Ringan dan Bunga Nol Persen untuk Mitsubishi Pajero Sport