0

Ikuti Beberapa Tips Ini Buat Kamu yang Sulit Bangun Sahur

Penulis: dillamichiko
Ikuti Beberapa Tips Ini Buat Kamu yang Sulit Bangun Sahur

TRIBUNJUALBELI.COM - Banyak orang yang susah bangun saat akan sahur.

Rasa ngantuk dan kelelahan sering kali bisa membuat kamu malas untuk bangun sahur.

Padahal sahur di wajibkan bagi kamu yang akan menjalankan ibadab puasa.

Waktu sahur juga menjadi hal yang berharga untuk makan bareng bersama keluarga.

Sahur menjadi salah satu elemen penting yang seharusnya tidak boleh dilewatkan saat menjalani ibadah puasa.

Jika melewatkan sahur, badan akan terasa lemas dan tubuh tidak memiliki asupan makanan.

Nah, lalu bagaimana cara agar kamu tak sulit dan malas untuk bangun sahur?

Dilansir dari berbagai sumber, berikut tipsnya.

1. Niat

Pertama tentunya niatkan dalam hati jika ingin bangun saat sahur.


 

2. Memasang alarm

Sebelum kamu tidur, pastikan kamu menyetel alarm agar dapat membangunkan kamu saat sahur.

Alarm dapat membantu kamu untuk lebih mudah bangun saat akan sahur.

3. Tidur lebih awal

Pastikan tidur lebih awal untuk dapat bangun sahur.

Bila perlu, hindari penggunaan barang elektronik seperti handphone agar dapat tidur lebih awal.

Pastikan kamu langsung beristirahat di kasur dan tidur.

Hal ini dapat membantu kamu terbangun saat sahur.

4. Hindari kafein sebelum tidur

Salah satu tips agar kamu bisa bangun lebih awal saat sahur adalah menghindari minuman berkafein sebelum tidur.


 

Jika kamu meminum teh atau kopi pada malam hari, kemungkinan besar kamu akan sulit untuk tidur, sehingga bangun terlambat untuk sahur.

Walaupun hal ini akan sulit dilakukan untuk para pecinta kopi, seiring dengan berjalannya waktu kamu akan terbiasa bergantung pada minuman berkafein.

Cara ini juga disarankan oleh British Nutrition Foundation untuk dilakukan selama bulan Ramadhan.

5. Berolahraga

Selama bulan puasa, berolahraga adalah salah satu cara untuk memberikan energi dan membuat tidur lebih nyenyak.

Akan tetapi, tentu saja tidak perlu melakukan aktivitas yang ekstrim sehingga membuat tubuh dehidrasi

Cobalah untuk berolahraga sesaat sebelum berbuka puasa atau setelah menjalankan ibadah tarawih.

Hal ini dimaksudkan agar bisa langsung meminum air setelah berolahraga. (*)