TRIBUNJUALBELI.COM - Kebaya merupakan outfit khas Indonesia yang selalu menjadi pilihan utama saat kita ingin kondangan.
Desainnya yang beragam membuat penampilan kita terlihat lebih manis dan ayu saat datang ke kondangan atau acara resmi lainnya.
Salah satu seleb Indonesia yang sering menggunakan kebaya adalah Yuki Kato.
Hampir diberbagai acara resmi cewek keturunan Jepang ini selalu menggunakan kebaya.
Yuk, intip inspirasi menggunakan kebaya ala Yuki Kato agar tampil manis saat Kondangan!
Yuki Kato terlihat manis dengan dengan kebaya tangan pendek berwarna biru dongker dengan sarung batik hitam.
Kebaya Bludru dengan sarung batik coklat lengkap dengan sanggul khas jawa membuat penampilan Yuki Kato sangat manis.
Kebayan hitam seperti yang digunakan Yuki Kato ini juga bisa kita pilih jika ingin tampil lebih casual tanpa sanggul di kepala.
Kebaya bludru dengan sarung yang dibuat rampel juga bisa kita pilih untuk pergi ke kondangan.
Selain untuk kondangan kebaya dengan warna netral seperti putih juga bisa kita gunakan saat ke acara resmi.
Mana nih pilihan kebaya buat kondangan kamu? (*)
Artikel ini sudah tayang di laman cewekbanget.grid.id dengan judul Tampil Manis dan Ayu dengan Kebaya Ala Yuki Kato Saat Kondangan!