0

Tips Mengatasi Polusi Udara yang Muncul dari Dalam Rumah

Penulis: Hanggara Hendrayana
Tips Mengatasi Polusi Udara yang Muncul dari Dalam Rumah

TRIBUNJUALBELI.COM - Polusi udara tak hanya muncul di luar rumah.

Tanpa disadari, beberapa barang dari dalam rumah juga dapat menimbulkan polusi udara.

Penggunaan peptisida rumah tangga, bahan pembersih, aerosol, asap rokok dan kelembapan, juga dapat menambah tingkat polusi udara di dalam rumah.

Sudah menjadi tugas kita untuk melindungi keluarga dari bahaya polusi.

Pasalnya, polusi udara dapat memunculkan berbagai penyakit yang cukup berbahaya.

Untuk itu, memerangi polusi udara di dalam ruangan juga perlu dilakukan.

Ikutilah langkah-langkah sederhana di bawah ini untuk melindungi keluarga dari polusi udara di dalam rumah.

• Memastikan ventilasi yang cukup di dapur.

• Gunakan ubin keramik pada dinding kamar mandi bukannya plesteran.

Dan gunakan exhaust fan untuk menghilangkan kelembapan.


 

• Membuang barang-barang di rumah yang busuk atau sudah terakumulasi dengan kelembapan dan tungau debu.

• Meletakkan tanaman di rumah untuk membantu mengurangi polusi udara.

 

• Kurangi penggunaan pembersih rumah tangga dan pembasmi nyamuk dan serangga yang dari bahan kimia.

Dan jangan menyimpan bahan kimia seperti pestisida di dalam rumah.

• Lakukan hal-hal sederhana seperti melepas sepatu dan meletakkannya di tempatnya.

• Gunakan vacuum cleaner dengan filter HEPA dan kain microfiber untuk menghilangkan debu dan alergen (zat yang menyebabkan reaksi alergi).

• Rutin membersihkan saluran AC.

• Pasang pembersih udara di rumah.

 

Ini akan membuat kualitas udara dalam ruangan lebih sehat.

Tidak hanya menghambat pertumbuhan alergen dan bakteri, pembersih udara juga dapat menyingkirkan debu serta bau di udara.

Yuk, lakukan langkah di atas agar keluarga tercinta bebas dari polusi udara yang berbahaya. (*)

(Sara Agustriana)

 

Artikel ini telah tayang di iDEA.grid.id dengan judul Ikuti 9 Langkah Ini untuk Lindungi Keluarga dari Polusi Udara di Rumah