0

Demi Kesehatan, Jangan Pinjamkan 7 Barang Ini ke Orang Lain!

Penulis: Hanggara Hendrayana
Demi Kesehatan, Jangan Pinjamkan 7 Barang Ini ke Orang Lain!

TRIBUNJUALBELI.COM - Menjaga kesehatan bukan hanya memperhatikan pola makan saja.

Namun kita juga perlu memperhatikan aktivitas sepele yang sering kita lakukan.

Salah satunya adalah meminjamkan barang-barang pribadi kepada orang lain.

Tahukah kamu, jika kuman dengan mudah menular dari barang-barang yang sering kita pakai sehari-hari?

Nah dengan begitu kita perlu mengetahui agar tak sembarangan meminjamkan barang ini pada orang lain sekalipun teman kita.

1. Gunting kuku

Kita memang tak bisa melihatnya, namun ada sejumlah besar bakteri, virus, dan mikroorganisme jamur pada jari dan kuku manusia.

Karena itu, gunting kuku bisa menjadi ventor infeksi.

Sehingga meminjamkan gunting kuku pada orang lain akan meningkatkan risiko penyakit jamur dan HPV (human papillomavirus).

2. Anting

Terdapat banyak pembuluh darah di telinga.


 

Itulah sebabnya sangat mudah terinfeksi penyakit yang ditularkan melalui darah meski hanya mengenakan anting.

Tipsnya, jika ingin meminjam anting dari teman bersihkan dengan alkohol terlebih dahulu.

3. Lip balm

Bibir juga rentan terhadap kuman dan bakteri.

Bahkan diketahui virus herpes bisa ditularkan dari satu orang ke orang lain ketika kita berbagi lipstik atau lip balm.

4. Deodoran

Deodoran dengan kemasan roll-on, juga bisa memicu penularan bakteri.

Terutama saat terdapat luka kecil setelah mencukur.

Deodoran wangi hanya menutupi bau dan tidak mencegah penumpukan bakteri.

Dengan begitu pilihlah deodoran dengan bahan antibakteri dan jangan membaginya dengan teman ataupun keluarga.


 

5. Sisir

Jangan pernah berbagi sisir dengan siapapun.

Ini bisa meningkatkan risiko penangkapan parasit seperti kutu, kudis, dan infeksi staph.

Jika kita berbagi sisir, segera bersihkan dengan pembersih.

Cara terbaik untuk melindungi diri sendiri adalah dengan tidak berbagi sikat rambut sama sekali.

6. Earphone

Memakai earphone orang lain akan menyebabkan pertumbuhan bakteri di telinga.

Risiko ini terjadi karena panas dan kelembapan pada telinga.

Selain itu, berbagi earphone juga bisa membuat bakteri eperti streptococcus dan staphylococcus masuk ke dalam telinga dan menyebabkan infeksi, bisul, dan pustula.

Jika kita terlanjur meminjamkan earphone, sebelum dipakai kembali sebaiknya bersihkan dengan kapas yang sudah diberi alkohol.


 

7. Makeup brush

Awas, kebiasaan meminjam atau meminjamkan makeup brush juga bisa mentransfer kuman pada wajah.

Dan juga hindari makeup brush untuk bersentuhan dengan cairan di tubuh seperti air mata, mukosa hidung, air liur, darah, atau jerawat yang bernanah.

Bukan hanya meminjamkan, tapi memakai sample brush di toko kosmetik juga bisa memicu penularan bakteri.

Lebih baik hindari hal tersebut. (*)

(Winggi)

 

Artikel ini telah tayang di NOVA.id dengan judul Rentan Terkena Bakteri, Jangan Pinjamkan 7 Barang Pribadi Ini pada Orang Lain