0

9 Hal yang Harus Diperhatikan Sebelum Meninggalkan Rumah Dalam Waktu yang Lama

Penulis: Hanggara Hendrayana
9 Hal yang Harus Diperhatikan Sebelum Meninggalkan Rumah Dalam Waktu yang Lama

TRIBUNJUALBELI.COM - Kalau kamu ingin berlibur dan meninggalkan rumah dalam waktu lama di momen liburan akhir tahun ini, kamu harus memperhatikan tips mencegah rumah dibobol maling berikut.

Tipsmencegah rumah dibobol maling ini bisa membantumu untuk mengamankan rumah kesayanganmu selama liburan akhir tahun ini.

Meskipun rumahmu sudah berada di lingkungan yang aman karena menggunakan jasa security 24 jam dan kamera CCTV, ada baiknya kamu tetap waspada terhadap segala kemungkinan buruk yang terjadi.

Terlebih saat kamu harus meninggalkan rumah dalam jangka waktu tertentu.

Simak tips-tips agar rumah tak dibobol maling selengkapnya berikut ini.

1. Kosongkan Kotak Surat

Tumpukan surat adalah tanda dirimu sedang keluar kota dan rumah berada dalam kondisi prima untuk dimasuki pencuri.

Jika kamu akan pergi untuk sementara waktu, mintalah pertolongan tetangga untuk mengambil surat-surat atau barang yang dikirimkan untukmu.

2. Meletakkan Tanaman di Bawah Jendela

Tak hanya mempercantik, tanaman yang diletakkan atau ditanam di bawah jendela juga akan menjadi penghalang bagi pencuri untuk naik ke jendela.


 

Pencuri bisa terhalang oleh beberapa jenis tanaman hijau yang berduri.

Untuk pohon yang tingginya mencapai jendela lantai dua, pastikan untuk membersihkan cabang yang lebih rendah secara teratur sehingga tidak dapat berfungsi sebagai tangga.

3. Perhatikan Kebersihan Rumah

Pencuri akan mudah mengenali target rumah dari kondisi fisiknya.

Jika kondisi fisik rumah tidak terawat dan kotor, pencuri berasumsi rumah tersebut dalam keadaan tidak berpenghuni.

Untuk itu, kamu harus rajin membersihkan pekarangan rumah.

4. Kecilkan Suara Dering Telepon

Saat berencana meninggalkan rumah, jangan lupa untuk mengecilkan suara dering telepon rumahmu.

Selain cara itu, kamu juga bisa memutuskan sambungan ke voice mail yang membuat orang berasumsi kamu sedang tidak ada di rumah.

5. Pastikan Jendela Benar-benar Terkunci

Selain pintu, kamu juga harus memastikan jendela rumahmu benar-benar terkunci, apalagi saat malam hari atau saat kamu harus meninggalkan rumah.


 

6. Gunakan Furnitur Multifungsi

Salah satu upaya untuk mengamankan rumahmu adalah menggunakan furnitur multifungsi.

Misalnya, meja tamu yang bisa menjadi lemari penyimpan atau ruang tersembunyi di bawah tangga rumah.

7. Memasang Alarm

Memasang alarm tidak menghabiskan banyak biaya.

Jika kamu memasang sistem alarm berkualitas, kamu bisa mencegah pencuri besar, apalagi kalau kamu tinggal di lingkungan yang tingkat kejahatannya tinggi.

Pilihlah perusahaan alarm terkemuka karena pencuri biasanya tahu tanda-tanda sistem alarm buruk dan palsu.

Pertimbangkan pula pilihan teknologi tinggi, seperti alarm dengan kamera yang memungkinkan dirimu untuk memantau rumah dari mana saja, atau panic button untuk mencegah kamu diserang saat di rumah.

8. Buatlah Agar Rumah Tak Terkesan Kosong

Buatlah rumah terkesan seperti ada penghuni dengan menghidupkan satu atau dua lampu.


 

Kamu juga bisa meninggalkan radio dalam keadaan menyala untuk membuat kebisingan.

Gunakan timer elektronik untuk mengubah radio itu hidup dan mati secara otomatis kalau kamu pergi dalam waktu lama.

9. Menjalin Hubungan Baik dengan Tetangga

Selain alat-alat pengamanan, hal penting lainnya ialah menjalin hubungan yang baik dengan tetangga.

Ketika hubunganmu dengan para tetangga terjalin dengan baik, mereka akan suka rela membantu saat kamu sedang tidak berada di rumah, misalnya saja untuk mengambilkan paketmu. (*)

(Hastin Munawaroh)

 

Artikel ini telah tayang di GRID.ID dengan judul Penting! Simak 9 Tips Mencegah Rumah Dibobol Maling Selama Liburan Akhir Tahun