TRIBUNJUALBELI.COM - Menjelang akhir tahun semakin banyak promo diskon yang ada bagi anda yang ingin membeli hp.
Namun, sebelum membeli hp tersebut ada baiknya kamu menyimak 5 jajaran hp yang ada dibulan November ini sebagai salah satu refrensi kamu.
Tentu 5 jajaran hp ini tidak semuanya diluncurkan pada bulan November yah.
Beberapa hp sendiri diluncurkan pada bulan September dan Oktober.
Kalo gitu yuk simak 5 jajaran hp yang ada di bulan November ini!
1. Xiaomi Pocophone F1
Xiaomi Pocophone F1 masih menjadi salah satu pilihan yang baik bagi kalian loh.
Dengan Snapdragon 845 yang sangat bertenaga dan RAM 6 GB tentu pengalaman menggunakan hp ini tak akan terlupakan.
Hp ini sendiri cocok bagi kalian yang suka bermain game dengan grafis-grafis yang tinggi loh.
2. Vivo V11 pro
Vivo V11 Pro, hp teranyar dari Vivo ini masih menjadi pilihan banyak orang.
Dengan fitur fingerprint in display yang pertama kali digunakan oleh Vivo V11 Pro ini menjadi salah satu daya tarik tersendiri loh.
Selain itu, kamera dari Vivo V11 Pro ini dapat dikatakan sebagai salah satu kamera terbaik loh.
3. Xiaomi Redmi Note 6 Pro
Nah, kalo yang ini merupakan hp yang baru saja di rilis oleh Xiaomi.
Apa lagi kalo bukan Xiaomi Redmi Note 6 Pro.
Membawa Snapdragon 636, hp ini bisa dibilang salah satu hape terbaik untuk hp di kelas menangah loh.
Selain itu, kualitas kamera dari hp ini juga ga diragukan lagi yah.
4. Honor 8X
Honor 8X, juga merupakan hp yang baru saja dirilis oleh Honor loh.
Hp ini juga membawa banyak kelebihan yang ada loh.
Salah satu kelebihan dari hp ini adalah baterainya yang besar serta hasil foto yang tidak kalah jauh dari hp dikelasnya.
5. Nokia 6.1 Plus
Terakhir, Nokia 6.1 Plus menjadi jajaran hp yang ada dibulan November ini.
Hape Nokia yang berbasis Android One ini hadir bagi kalian yang suka dengan desain yang bagus serta kamera hp yang mempuni.
Kualitas hasil jepretan dari Nokia 6.1 Plus sendiri dapat dikatakan sangat ciamik loh.
Nah, jadi itu dia jajaran hp yang ada di bulan November?
Kira kalo ada promo kalian mau beli yang mana yah?
Berita ini telah tayang Nextren.grid.id dengan judul 5 Jajaran Hape yang Ada Dibulan November, Kamu Pilih yang Mana?