0

Lasso, Aplikasi Pesaing Tik Tok yang Resmi Diluncurkan Facebook

Penulis: Achadiyah Nurul
Lasso, Aplikasi Pesaing Tik Tok yang Resmi Diluncurkan Facebook

TRIBUNJUALBELI.COM - Beberapa waktu lalu beredar isu bahwa Facebook akan meluncurkan aplikasi pembuat video layaknya TikTok dan Musical.ly.

Namun, ternyata hal itu bukan hanya sekadar isu belaka loh.

Pada 9 November, Facebook sudah resmi merilis aplikasi Lasso di Play Store dan Apps Store.

Namun, aplikasi ini sendiri masih terbatas dan hanya bisa di download untuk mereka yang memiliki region Amerika.

Hal ini disampaikan oleh Bowen Pan sebagai Produk Manager Lasso Apps lewat akun twitternya.

Lasso sendiri sebenarnya sama seperti TikTok, karena pada aplikasi ini kamu dapat merekam dirimu sedang menari dan melakukan lip sync loh.

Aplikasi Lasso juga bisa langsung terhubung dengan Facebook dan Instagram kamu sehingga akan memudahkan dirimu untuk membagikan hasil karya kamu.

Facebook memang terkesan menyembunyikan kehadiran aplikasi ini loh.

Mulai dari waktu peluncuran dan informasi resmi tentang aplikasi tidak ada sama sekali yang mengetahuinya.

Namun, peluncur Lasso sendiri dapat di konfrimasi dari akun twitter Bowen Pan yang merupakan Produk manager Lasso Apps untuk Facebook.


Lewat akun twitternya tersebut, dirinya memberitahu bahwa Lasso sudah bisa didownload oleh orang-orang di Play Store dan Apps Store.

twitter.com

Dirinya juga memberikan link tempat untuk mendownload aplikasi tersebut loh.

Sayangnya, aplikasi ini baru rilis di Amerika saja.

Jadi bagi kalian yang ingin mencoba aplikasi harus bersabar dulu yah.

Kita tunggu saja kapan Lasso akan masuk ke Indonesia. (NexTren/Kelvin Layzuardy)

 

Artikel ini sudah tayang di laman Nextren dengan judul Facebook Resmi Luncurkan Lasso, Aplikasi Pesaing TikTok dan Musical.ly