TRIBUNJUALBELI.COM - Banyak tips diperlukan untuk merawat kulit, salah satunya tips menghilangkan flek hitam di wajah.
Kita harus tahu tips menghilangkan flek hitam di wajah agar muka terawat dan sehat.
Selain itu, tips menghilangkan flek hitam di wajah juga berguna untuk menjaga kecantikan dan penampilan.
Membahas flek hitam, masalah ini memang sering jadi momok untuk wanita.
Bukan tanpa sebab, hal ini karena flek hitam bisa menganggu penampilan kita yang sudah oke.
Flek hitam sendiri bisa muncul karena banyak faktor di antaranya :
- Perubahan hormon
- Paparan sinar matahari berlebihan
- Genetika, dll
Nah, tentu kamu tak mau kan hal ini terjadi?
Untuk itu, simak yuk 4 tips menghilangkan flek hitam dalam waktu singkat dari Livestrong berikut ini.
1. Cuci muka
Cucilah muka di pagi hari dan sebelum tidur dari makeup dan kotoran lain.
Untuk kulit yang lebih kering, usahakan pilih pembersih muka berbahan krim .
Sedangkan untuk kulit berminyak, kamu bisa memilih pembersih berbentuk busa atau gel.
Pilihlah pembersih yang mengandung salisilat, laktat, atau asam glikolat dan aplikasikan dengan gerakan melingkar.
2. Serum pencerah
Rawat kulit dengan serum pencerah yang mengandung retinol, asam glikolat, dan vitamin C.
Asam glikolat bisa memudarkan bintik hitam hilang dari lapisan wajah.
3. Pakai bahan alami
Dari laman boldsky, kita bisa menghilangkan bintik hitam dengan beberapa bahan alami.
Kita bisa menggunakan kentang, bawang merah, dan juga lemon.
Caranya, aplikasikan bahan tadi dalam bentuk masker atau langsung.
Kamu bisa menempelkan irisan kentang dan lemon ke area bintik hitam.
Selain itu kamu juga bisa membuat masker bawang merah dengan menghaluskannya.
Selamat mencoba!
(*)
Artikel ini telah tayang di grid.id dengan judul 4 Tips Menghilangkan Flek Hitam di Wajah dalam Waktu Singkat