0

5 Tips Berbelanja Agar Tahan Godaan dan Tak Boros

Penulis: Hanggara Hendrayana
5 Tips Berbelanja Agar Tahan Godaan dan Tak Boros

TRIBUNJUALBELI.COM - Siapa sih yang tak suka belanja?

Jika dulu belanja identik dengan perempuan, kini para lelaki pun tak mau ketinggalan.

Namun, ternyata masih banyak di antara kita yang terkadang sering "terjerumus" saat berbelanja karena jebakan diskon atau promo menarik.

Jadi, tak sedikit pula yang masih sulit membedakan mana yang sejatinya kebutuhan yang sangat mendesak dan penting dengan keinginan untuk membeli barang tersebut.

Pasalnya, terkadang dengan hasrat yang sangat tinggi, seringkali di akhir kita akan menyesal lantaran uang yang semakin menipis karena habis untuk berbelanja barang yang belum tentu dinilai penting.

Oleh karena itu, supaya saat berbelanja kita menjadi lebih bijak dan berbelanja sesuai kebutuhan yang ada untuk keluarga, simak beberapa tipsnya berikut ini.

1. Buat daftar menu pilihan dan bisa digunakan pula sebagai daftar belanjaan.

2. Agar kita dapat menghemat waktu dan berbelanja secara efisien, pisahkan daftar belanjaan sesuai dengan jenisnya.

Misalnya, sayuran, bumbu, susu, obat-obatan dan lainnya.

3. Jangan lupa pula membuat daftar jumlah, ukuran, merek yang diinginkan.


 

4. Beli sesuai kebutuhan keluarga.

Ingat, berapa besar bujet dan juga berapa besar tempat di rumah yang dapat digunakan untuk menyimpan.

5. Berbelanjalah dengan tenang dan relaks.

Hindari berbelanja pada saat jam sibuk atau kita sedang tak punya cukup banyak waktu.

Semoga bermanfaat dan selamat berbelanja!(*)

 

Artikel ini telah tayang di NOVA.id dengan judul Sebelum Berbelanja, Simak 5 Tips Berikut Ini Supaya Tak Jadi Boros