TRIBUNJUALBELI.COM - Banyak rumah dijual dengan harga murah.
Harga rumah dijual yang berkisar Rp100 juta sampai Rp200 jutaan, membuat orang bertanya-tanya seperti apa wujud rumah murah ini.
Sebab seringkali pengembang menawarkan rumah dijualdijual secara inden sehingga calon pembeli hanya bisa melihat lewat gambar rancangan.
Nah, sebelum beli rumah dijual murah, Anda sebaiknya pertimbangkan beberapa hal berikut ini supaya enggak merasa rugi di kemudian hari.
1. Status kepemilikan
Pastikan bagaimana status kepemilikan tanah dan rumah yang hendak Anda beli.
Kamu bisa mengecek status tanah lewat peta online Badan Pertanahan Nasional (BPN) di situs peta.bpn.go.id.
2. Lokasi
Beli rumah dengan harga miring berarti kamukamu h sudah siap dengan lokasi rumah yang jauh dari pusat kota.
Pertimbangkan juga ongkos kamu ketika harus ke tempat kerja dan biaya untuk perawatan kendaraan pribadi.
3. Jumlah ruangan
Kebanyakan rumah murah yang ditawarkan berkonsep rumah tumbuh.
Artinya, bangunan yang tersedia hanyalah mencakup ruang-ruang utama saja seperti ruang keluarga, kamar tidur, dan kamar mandi.
Kamu perlu mempertimbangkan biaya renovasi bila kelak perlu menambah ruang.
4. Spesifikasi dan struktur bangunan
Kualitas memang tidak bisa lepas dari harga.
Rumah murah biasanya dibangun dengan material yang standar.
Maka jangan kaget bila kamukamu menda dinding rumah kurang kokoh, pemasangan keramik lantai yang kurang rapi, hingga kualitas cat dinding yang mudah mengelupas.
Bila kamu punya dana lebih, ada baiknya menyiapkan bujet khusus untuk melakukan renovasi peningkatan kualitas material.
5. Jarak antar rumah
Beberapa rumah murah dibangun dengan jarak antarrumah sangat berdekatan bahkan menggunakan satu dinding dengan tetangga.
Keadaan ini tentu akan mengganggu karena suara bising dari tetangga akan lebih mudah terdengar ke dalam rumah.
Begitu juga risiko kebocoran atau rembes yang jadi lebih tinggi. (*)
(Idea.grid.id/Emilia)
Artikel ini sudah tayang di laman Idea.grid.id pada tanggal 2 Oktober 2018 pukul 09:45 WIB, dengan judul "Jangan Gampang Tergiur Harga, Cek 5 Fakta Rumah Dijual Murah"