TRIBUNJUALBELI.COM - Sakit gigi menjadi penyakit yang tak boleh diremehkan.
Meski ada pepatah yang mengatakan, lebih baik sakit gigi daripada sakit hati, nyatanya hal tersebut tidaklah bisa menjadi patokan.
Sebab, sakit gigi bisa menjadi penyakit yang membuat seseorang menderita.
Bahkan semua aktivitas apapun bisa menjadi salah karena sakit gigi.
Saat ini, ada banyak obat di apotek yang menawarkan untuk mengatasi penyakit ini.
Salah satunya dengan obat penghilang rasa nyeri.
Namun, tahukah kamu? ternyata masih ada obat alami yang bisa mengatasi penyakit ini lho.
Obat alami tersebut yakni lidah buaya.
Dilansir dari ncbi.nlm.nih.gov pada Kamis (24/8/2018) lidah buaya memiliki fungsi antioksidan, anti radang, anti bakteri dan lainnya.
Berikut ini manfaat lidah buaya untuk mengobati sakit gigi.
1. Lidah buaya bisa mengurangi pendarahan pada gusi.
2. Mengatasi penyakit yang ditimbulkan dari gusi.
3. Mengobati rasa sakit pada gigi.
Selain bisa digunakan sebagai obat sakit gigi, lidah buaya juga dipercaya bisa mengatasi radang tenggorokan.
Cara penggunaannya pun sangat mudah, kamu tinggal membuat jus lidah buaya.
- Pertama-tama, kupas lidah buaya dan ambil dagingnya.
- Tambahkan air dan sedikit gula, lalu blender hingga halus.
Selain bisa mengobati sakit gigi, jus lidah buaya juga bisa meningkatkan sistem kekebalan tubuh.
(TribunJualBeli.com/Intan Hafrida)