0

Ramuan Lemon dan Kunyit Ini Dipercaya Bisa Mengatasi Depresi

Penulis: Intan Hafrida
Ramuan Lemon dan Kunyit Ini Dipercaya Bisa Mengatasi Depresi

TRIBUNJUALBELI.COM - Hidup di zaman modern seperti saat ini, ternyata juga sering menimbulkan berbagai masalah yang mengancam kesehatan mental.

Masalah-masalah tersebut pun beragam, mulai dari konflik di kerjaan hingga kehidupan cinta yang mungkin kurang memuaskan.

Menyelesaikan masalah tersebut dengan tuntas pun merupakan hal yang sulit dilakukan.

Tak heran jika banyak orang yang memiliki sifat mudah cemas, ragu, bimbang, lelah yang berlebihan, stres hingga berujung depresi.

Jika kamu mengalami hal tersebut, ternyata ada cara untuk mengatasinya lho.

Salah satunya adalah dengan mengonsumsi minuman yang bisa membantu tubuh lebih rileks.

Dilansir dari Boldsky pada Jum'at (17/8/2018), mengatasi depresi bisa dengan mengonsumsi ramuan lemon dan kunyit.

Lemon mengandung nutrisi yang ampuh mengatasi stres dan meningkatkan sistem kekebalan tubuh.

Sedangkan kunyit merupakan bahan yang mengandung antioksidan yang bisa membantu melepaskan hormon stres di tubuh.


 

Berikut ini cara yang bisa kamu lakukan untuk membuat ramuan lemon dan kunyit.

Pertama-tama siapkan 1 buah lemon dan 3 sendok bubuk kunyit.

Campurkan dengan 3 cangkir air lalu rebus hingga mendidih.

Tambahkan 4 sdm madu sebelum mengonsumsinya.

Konsumsilah ramuan ini secara rutin untuk kesehatan tubuh dan mental.

Selamat mencoba!

(TribunJualBeli.com/Intan Hafrida)