0

Manfaat Tomat bagi Kesehatan yang Harus Kamu Tahu

Penulis: Intan Hafrida
Manfaat Tomat bagi Kesehatan yang Harus Kamu Tahu

TRIBUNJUALBELI.COM - Tomat merupakan jenis buah yang mudah ditemui setiap hari.

Selain untuk bahan masakan, buah tomat juga sering diolah menjadi sajian minuman segar.

Lalu, tahukah kamu bahwa buah ini memiliki banyak manfaat untuk kesehatan?

Dilansir dari Boldsky pada Senin (23/7/2018), tomat merupakan sumber vitamin dan mineral yang baik seperti folat, kalium, vitamin K1 dan vitamin C.

Selain itu, tomat juga mengandung beta karoten yang baik untuk sistem kekebalan tubuh.

Nah, berikut ini beberapa manfaat yang bisa kamu peroleh jika rajin mengonsumsi tomat.

1. Mencegah risiko kanker

Kandungan likopen yang terdapat pada buah ini dipercaya bisa mencegah pertumbuhan sel kanker di tubuh bagian usus besar, payudara dan paru-paru.

Antioksidan dari tomat juga bisa menghentikan reaksi karsinogenik.

Jika kamu sering mengonsumsi buah ini, maka akan membantumu terhindar dari penyakit kanker.


 

2. Kesehatan jantung

Tomat juga dipercaya untuk menjaga kesehatan jantung.

Kandungan potasium yang ada pada buah inilah yang bisa melawan penyakit jantung.

3. Melawan peradangan

Kandungan likopen dan beta-karoten yang ada pada biji tomat akan membantu melawan peradangan yang disebabkan olehradikal bebas dalam tubuh.

Peradangan ini bisa menyebabkan aterosklerosis, osteoporosis, alzheimer dan penyakit Kardiovaskular.

4. Kesehatan sistem pencernaan

Tomat juga dianggap penting untuk kesehatan sistem pencernaan.

Sebab, buah ini kaya akan serat yang bisa mengatur gerak peristaltik otot-otot pencernaan.

Dengan mengonsumsi tomat, kamu bisa terhindar dari masalah sembelit.

(TribunJualBeli.com/Intan Hafrida)