TRIBUNJUALBELI.COM - Bukan Syahrini jika tak berhasil mencuri perhatian publik.
Kali ini publik dibuat penasaran dengan kabar tuduhan jika Inces memakai barang 'palsu'.
Mendengar kabar tersebut, manajer sekaligus adik Syahrini, Aisyahrani akhirnya buka suara.
Hal itu diungkapan Aisyahrani secara langsung melalu instastory dalam akun pribadinya @syh55.
Dilansir Insta Story Aisyahrani pada Minggu (15/7/2018), ia sempat memberikan klarifikasi dan menyemprot penjual tas bermerek H.
Aisyahrani menuturkan, informasi tas palsu berawal dari premiere film Syahrini, di mana
pelantun lagu 'Sesuatu' itu mengundang semua teman-temannya termasuk dari mancanegara.
Kemudian, Syahrini mengenakan tas kesayangannya kala itu.
"Teman inces yang dimaksud adalah iskandarbhashar dari Singapura, orang ini
memberikan informasi bahwa salah satu teman Iskandar yang bernama @naznazif
bilang bahwa tas yang dikenakan Syahrini tidak pernah dikeluarkan oleh butik "H" dan
ia menegaskan bahwa tas Syahrini palsu," tutur Aisyahrani.
Rani, sapaan akrabnya menceritakan lebih lanjut, sosok penjual tas tersebut juga
memposting pernyataannya di insta story.
Saat itu, menurut Rani, ada kata-kata yang tidak pantas dan tidak bertanggungjawab tak
segan dilontarkan dari akun Instagram itu.
Rani mengungkapkan, dirinya mau muntah ketika melihat pernyataan sang penjual tas
itu dan ia mengaku menunggu waktu yang pas untuk berbicara.
"Haloo girl warna tasnya bukan orange tapi Sanguine, bukan orange lho. Katanya anda pakar tas "H"," papar Rani.
Rani di postingan Insta Story berikutnya juga memperlihatkan potret Syahrini yang sedang
mengenakan tas yang disebut berwarna sanguine.
"Edukasi juga untuk anda yang pada so' tau, ati-ati ah kalau jualan. Jangan salah sebut
type tasnya ya khaaan, malu," beber Rani.
Tak hanya itu, Rani juga mengklarifikasi kalau tas yang dikenakan Syahrini
dikeluarkan merek tersebut di awal 2016.
"Kaka saya mendapatkan tas ini dari @hermesloverzzz @ninakagindaa 2017
faham? jadi jangan asal bicara," tukas Rani.
Rani bahkan mengungkapkan, penjual tas itu sempat mengeluarkan foto Syahrini sedang
mengenakan tas ibunda pada tahun 2011.
"Dan ini juga dinyatakan oleh manusia ini adalah palsu karena butik H tidak pernah
mengeluarkannya," kata Rani.
Rani pun memperlihatkan foto Syahrini yang dimaksud.
Dalam foto tersebut, Rani mengomentari, warna tas yang dikenakan Syahrini bukan
bublegum melainkan fuchsia.
"Aduh mau ketawa, orang ini sampe segininya memfitnah kaka saya?? kenal juga enggak," tegas Rani.
Ternyata tak hanya Syahrini, ada banyak artis Tanah Air yang juga pernah mendapat tuduhan telah memakai barang KW alias tiruannya.
Terlepas dari benar tidaknya, berikut 3 artis Indonesia yang sempat ketahuan pakai barang KW.
1. Awkarin
Awkarin yang tergolong artis baru sudah tersandung kasus menggunakan barang palsu.
Sepatu yang dia endorse ternyata berasal dari akun scammer atau akun palsu.
2. Cyhntiara Alona
Cyhntiara Alona juga pernah tertangkap kamera menggunakan tas Channel palsu.
3.Glen Alinskie
Bahkan Glenn yang selalu membangun citra mewah dalam gaya hidupnya juga sempat dibuat malu habis
oleh netizen yang berhasil mengidentifikasi sepatu palsunya.
4. Mulan Jameela
Ternyata istri Ahmad Dhani pun tak lepas dari dugaan penggunaan tas palsu yang ia bawa dalam suatu acara.
(TribunJualBeli.com/ Alieza Nurulita)