TRIBUNJUALBELI.COM - Sebagian besar para jomblo di luar sana merasakan kebosanan karena sendirian.
Buat kamu yang jomblo, tak usah menjadi Jones (Jomblo ngenes).
Kamu harus tahu bahwa dengan adanya teknologi yang berkembang saat ini, membuat kamu tak lagi merasakan kesepian.
Kamu bisa memanfaatkan teknologi yang ada saat ini.
Selain itu, sebagai jomblo kamu juga harus membiasakan diri untuk bisa bahagia meskipun sendiri.
Dilansir dari beberapa sumber pada Sabtu (7/7/2018) berikut ini adalah tips mengatasi kesepianmu.
1. Mencari teman
Manusia adalah makhluk sosial.
Jika kamu merasa kesepian, kamu bisa mencari teman.
Mencari teman dari kekosongan akan membuatmu tidak merasa sendirian.
2. Main Games
Kamu bisa mengisi waktu sendirimu dengan bermain game.
Kini sudah banyak beragam game-game yang tersedia pada smartphone.
jadi, nikmati saja kesendirianmu dengan bermain games.
3. Gabung komunitas
Setiap orang tentunya memiliki hobi yang ia sukai.
Cobalah kamu bergabung dengan komunitas kegiatan yang kamu sukai.
Di sana kamu akan bertemu dengan orang-orang yang juga memiliki hobi yang sama denganmu.
Dengan begitu kamu bisa bertukar pendapat dan pikiran serta akan menghapus rasa kesepianmu.
4. Jalan-jalan
Jika kamu merasa kesepian di rumah atau di kosan sendiri, kamu bisa jalan-jalan ke luar.
Ke pantai, mall atau sekadar pergi ke taman dapat menghilangkan kesuntukan.
(TribunJualBeli.com/Intan Hafrida)