0

Masih Muda Tapi Wajah Sudah Keriput? Atasi dengan 4 Bahan Makanan Ini

Penulis: Intan Hafrida
Masih Muda Tapi Wajah Sudah Keriput? Atasi dengan 4 Bahan Makanan Ini

TRIBUNJUALBELI.COM - Kulit keriput adalah hal yang sangat ditakuti oleh banyak wanita.

Kulit keriput biasanya menyerang pada wanita yang usianya sudah mulai matang yaitu di atas 30 tahunan.

Namun, ternyata kulit keriput tak hanya menyerang seseorang yang berusia matang lho.

Kini banyak juga orang di usia 20an sudah memiliki kulit keriput.

Hal tersebut karena kebiasaan hidup yang membuat kulit kehilangan elastisnya.

Untuk itu menjaga kulit agar tidak cepat keriput sangatlah penting.

Tak hanya perihal bagaimana terlihat muda, tapi juga menjaga kulit agar tetap terawat.

Nah, ternyata ada beberapa makanan yang dipercaya bisa bantu mengatasi kulit keriput lho.

Dilansir dari boldsky pada Kamis (28/6/2018), berikut ini beberapa makanan yang dipercaya bisa menghilangkan kerut di wajah.


 

1. Wortel

Wortel merupakan sayuran yang memiliki banyak nutrisi.

Sayuran ini dipercaya bisa mencegah keriput pada wajah.

Tak hanya itu, wortel juga akan memperlambat proses penuaan dini.

Jadi, rajin-rajinlah mengonsumsi sayuran ini jika ingin memiliki kulit yang sehat dan anti keriput.

2. Tomat

Tomat sangat efektif menghilangkan garis hitam pada wajah dan membuat kulit tampak lebih cerah.

Caranya cukup mudah, kamu hanya perlu menghaluskan tomat lalu aplikasikanlah pada wajah.

Diamkan selama 15-30 menit, kemudian bilas dengan air hangat.

Untuk mendapatkan hasil yang maksimal, lakukan perawatan ini secara rutin.


 

3. Timun

Timun dikenal sejak lama sebagai bahan alami untuk kecantikan kulit.

Selain bisa mencerahkan kulit, timun juga mampu membuat kulit lebih kenyal dan halus.

4. Pepaya

Pepaya memiliki kandungan yang mampu membuat kulit lebih halus dan cerah.

Haluskan pepaya dan oleskan pada kulit yang keriput.

Diamkan selama 20 menit lalu bilas hingga bersih.

Perawatan secara teratur akan menghasilkan kulit yang kenyal dan cerah maksimal.

Itulah empat makanan yang dipercaya bisa membantumu mengatasi kulit keriput.

Selamat mencoba!

(TribunJualBeli.com/Intan Hafrida)