0

Tak Banyak yang Tahu, Ternyata Ini Manfaat yang Bisa Kamu Dapat saat Mengonsumsi Makanan Pedas

Penulis: Intan Hafrida
Tak Banyak yang Tahu, Ternyata Ini Manfaat yang Bisa Kamu Dapat saat Mengonsumsi Makanan Pedas

TRIBUNJUALBELI.COM - Makanan pedas kerap menjadi makanan favorit orang Indonesia.

Bahkan, beberapa di antaranya merasa tidak lengkap jika tak ada sambal di meja makan.

Apakah kamu salah satu orang yang menyukai makanan pedas?

Lalu, apakah makanan pedas baik untuk kesehatan atau sebaliknya?

Sebuah studi yang dilakukan di China dan dipublikasikan di jurnal BMJ Inggris, mengungkap, orang yang mengonsumsi makanan pedas 6 hingga 7 hari seminggu ternyata memiliki penurunan risiko kematian sekitar 14 persen.

Hasil studi ini membandingkan mereka yang makan pedas 6 hingga 7 hari seminggu dengan mereka yang mengkonsumsi makanan pedas kurang dari seminggu sekali.

Dilansir dari beberapa sumber, hasil ini akan lebih kuat jika mereka yang gemar makan pedas bisa menghindari minum minuman beralkohol dan mengkonsumsi cabai segar, yakni bukan cabai kering, saus cabai atau minyak cabai.

Selain membuat panjang umur, ternyata mengkonsumsi makanan pedas juga memiliki banyak manfaat bagi kesehatan sebagai berikut.

1. Membunuh bakteri yang merugikan di dalam pencernaan.

2. Menurunkan nafsu makan.


 

3. Menghambat obesitas.

4. Mengurangi risiko kanker.

5. Melonggarkan penyumbatan lendir pada hidung dan tenggorokan.

6. Meningkatkan temperatur tubuh sehingga seseorang bisa berkeringat setelah mengonsumsinya.

Meski demikian, mengonsumsi makanan pedas berlebihan juga tidak disarankan karena dapat mengakibatkan iritasi pada lambung dan usus.

Oleh karena itu, atur konsumsi makanan pedas untuk mendapatkan manfaatnya.