0

Inilah Jenis Phobia yang Sering Dialami Orang-Orang Berdasarkan Zodiaknya

Penulis: Hanggara Hendrayana
Inilah Jenis Phobia yang Sering Dialami Orang-Orang Berdasarkan Zodiaknya

TRIBUNJUALBELI.COM - Phobia adalah sebuah ketakutan yang berlebih pada suatu hal.

Setiap orang memiliki phobia berbeda-beda.

Dari takut ketinggian, takut kegelepan hingga takut kesepian.

Nah, berdasarkan zodiak pun kita juga bisa tahu apa jenis phobia seseorang.

Dilansir dari Yourtango.com (5/2/2018), berikut ini daftar phobia berdasarkan zodiaknya.

Check this out!

1. Aries

Orang-orang berzodiak ini biasanya mengalami Atelophobia.

Atelophobia merupakan rasa takut tidak melakukan sesuatu dengan benar.

Biasanya orang-orang ini selalu resah jika melakukan sesuatu tidak dengan sempurna.


2. Taurus

Orang orang yang lahir 20 April hingga 20 Mei biasanya mengalami Metathesiophobia.

Phobia ini merupakan ketakutan terhadap perubahan.

Mereka terlalu merasa senang di zona nyamannya.

3. Gemini

Jangan buat zodiak Gemini sendirian!

Mereka rata-rata mengalami Eremophobia.

Phobia tersebut adalah rasa takut terhadap kesepian.

4. Cancer

Zodiak ini berkebalikan dengan Gemini.


Orang-orang Cancer berada di tempat umum yang ramai atau takut meninggalkan tempat yang aman.

Phobia ini dinamakan Agoraphobia.

5. Philophobia

Nah, phobia yang dialami Leo sedikit aneh.

Mereka rata-rata mengalami Philophobia, yaitu ketakutan akan jatuh cinta dan dicintai.

Orang-orang Leo termasuk orang susah jatuh cinta.

Tapi sekali cinta tak akan melepaskannya.

6. Virgo

Orang-orang berzodiak Virgo biasanya pribadi yang kalem dan tak neko-neko.

Mereka bakal mengalami ketakutan jika terjadi kekacauan.


Phobia yang mereka alami ini bernama Ataxophobia.

7. Libra

Jangan minta membuat keputusan kepada orang-orang Libra.

Mereka sering mengalami Decidophobia.

Phobia ini takut untuk membuat keputusan.

8. Scorpio

Scorpio sering mengalami Mysophobia.

Phobia ini takut terhadap kekotoran.

Rata-rata orang berzodiak ini membenci hal-hal yang kotor.

9. Sagitarius

Berada di ruang tertutup membuat orang-orang zodiak ini begitu ketakutan.


Rata-rata Sagitarius mengalami Claustrophobia.

10. Capricorn

Ketakutan zodiak ini juga cukup unik.

Mereka yang berzodiak ini rata-rata takut kepada badut.

Phobia ini dinamakan Capricorn.

Mungkin orang-orang Capricorn terlalu menghayati film "It".

11. Aquaris

Ketakutan zodiak ini tak kalah anehnya dari Capricorn.

Mereka mengalami Arachibutyrophobia.

Artinya mereka takut pada kondisi selai kacang menempel di langit-langit mulut!


12. Pisces

Dan yang terakhir, Pisces juga punya phobia unik.

Mereka takut pada dagu orang lain.

Phobia ini dinamakan Geniophobia.