TRIBUNJUALBELI.COM - Menelpon merupakan sebuah cara komunikasi secara lisan.
Biasanya kegiatan telepon menelpon menggunakan perangkat berupa ponsel.
Namun saat hendak memulai panggilan, ponsel harus terisi pulsa agar telepon menelepon menjadi lancar.
Lalu bagaimana jika ponsel tak terisi pulsa dan harus menelepon orang penting?
Tenang, dengan bantuan 3 aplikasi Android ini, kamu bisa menelpon gratis bahkan ke semua operator.
WhatsCall
Usai mengunduh, pengguna diminta untuk input nomor telepon.
Aplikasi ini juga meminta akses untuk membuka kontak.
Cara menggunakannya pun cukup mudah.
Kamu hanya memasukkan nomor telpon tujuan yang akan dihubungi.
Pencet tombol telpon, lalu kamu bisa mulai saling bertelpon meski tak ada pulsa.
Dingtone
Langkah awal untuk menggunakan aplikasi telpon gratis ini dengan memasukkan nomor untuk registrasi.
Sama seperti WhatsCall, Dingtone juga meminta akses kontak ke pengguna.
Saat menggunakan aplikasi ini akan terdapat poin credit yang terus berkurang saat digunakan bertelpon.
Meski tak dipotong biaya pulsa, Dingtone memperlukan koneksi internet agar pengguna bisa gratis telpon.
Untuk itu, pastikan koneksi internet mu agar saat bertelpon jadi lancar.
BlueFi
BlueFi membutuhkan koneksi Bluetooth agar terhubung dengan nomor yang dituju.
Saat perangkat saling terhubung, kamu bisa telpon hingga berjam-jam menggunakan aplikasi BlueFi ini.
Ohya, ketiga aplikasi di atas bisa diunduh di toko aplikasi Google Play.
Tertarik mencoba yang mana?
(TribunJualBeli.com/ Alieza Nurulita)