0

Muncul Lingkaran Hitam pada Mata Karena Kurang Tidur saat Puasa? Atasi dengan 5 Bahan Alami Ini

Penulis: Intan Hafrida
Muncul Lingkaran Hitam pada Mata Karena Kurang Tidur saat Puasa? Atasi dengan 5 Bahan Alami Ini

TRIBUNJUALBELI.COM - Saat puasa, kualitas tidur kerap berkurang karena adanya jeda untuk bangun sahur.

Hal tersebut pun berpengaruh terhadap kebugaran tubuh dan penampilan wajah.

Salah satu yang sering terjadi pada perubahan penampilan wajah adalah munculnya lingkaran hitam atau kantung mata akibat kurangnya tidur dan perubahan pola istirahat.

Munculnya kantung mata atau lingkaran hitam di sekitar mata tentu menjadi hal yang sangat mengganggu penampilan.

Namun, kamu tak perlu khawatir, ada beberapa cara untuk membantumu mengatasi kantung mata dengan beberapa bahan alami.

Dilansir dari beberapa sumber, berikut ini beberapa bahan yang bisa digunakan untuk mengatasi lingkaran hitam dan kantung mata.

1. Tomat

Tomat menjadi bahan alami yang bisa menjadi solusi menghilangkan lingkaran hitam maupun kantung mata.

Caranya, kamu bisa mencampurkan satu sendok jus tomat dan air lemon, lalu olesskan pada bagian bawah mata yang hitam.

Diamkan selama 15 menit, lalu bilaslah dengan air bersih.


 

Untuk mendapatkan hasil yang maksimal, kamu bisa melakukan perawatan ini dua kali sehari.

2. Madu

Selain berkhasiat untuk kesehatan tubuh, madu juga bisa menyembunyikan lingkaran hitam di bawah mata.

Hal tersebut karena madu mengandung antioksidan yang sangat baik untuk mengatasi gejala penuaan.

3. Cuka Apel

Cuka apel juga merupakan bahan yang dianggap bisa mengatasi lingkar hitam di bawah mata.

Kandungan mineral dan vitaminnya bisa membantu meremajakan kulit area mata

4. Teh Hijau

Teh hijau dianggap sebagai bahan yang pas untuk mengatasi mata panda.

Caranya, kamu bisa kompreskan kantung teh hijau yang sudah digunakan.


 

Kompreskan selama 20 menit lalu bilaslah dengan air dingin.

5. Lidah Buaya

Kandungan antioksidan yang terdapat pada lidah buaya bisa membantu meredakan lingkaran gelap di bawah mata.

Caranya, cukup oleskan ekstrak lidah buaya pada bagian bawah mata sebelum tidur.

Diamkan selama 15 menit lalu bersihkanlah menggunakan air dingin.

(TribunJualBeli.com/Intan Hafrida)