0

Resmi Bercerai, Mantan Ibu Mertua Gracia Indri Ungkap Sifat Asli Sang Menantu

Penulis: Alieza Nurulita Dewi
Resmi Bercerai, Mantan Ibu Mertua Gracia Indri Ungkap Sifat Asli Sang Menantu

TRIBUNJUALBELI.COM - Gracia Indri dan David Noah dinyatakan sudah resmi bercerai pada Kamis (3/5/2018)lalu.

Setelah melalui berbagai perhelatan akhirnya putusan tersebut dikabulkan Pengadilan Negeri Bale Bandung.

Gracia Indri mengajukan 2 tuntutan yakni tentang nafkah dan KDRT yang dikabulkan Majelis Hakim.

Sebelum resmi bercerai, Ibunda David Noah sempat beberapa kali muncul di hadapan publik.

Sukarni, Ibunda David Noah tak tinggal diam anaknya mnjadi sosok yang disudutkan.

Bahkan setelah bercerai pun Sukarni semakin membuka cerita lain tentang mantan menantunya, Gracia Indri.

Ia membeberkan segala keburukan Gracia Indri dalam program Rumpi panduan Feni Rose setelah anaknya resmi bercerai.

Feni Rose langsung membuka kembali dokumentasi lama Ibunda David Noah pada 2014 sebelum anaknya menikah dengan Gracia Indri.

Di hadapan Feni Rose pula, Sukarni mengaku Gracia Indri perempuan yang terbaik dan bisa menaklukan anak laki-lakinya.

Namun selanjutnya, ibunda David ini pun langsung memberikan tanggapan dan membuka "topeng Gracia Indri.


 

"Setiap ibu ketika dari awal ketemu calon istri suaminya pada waktu itu dibungkus dengan topeng yang manis," ujar Sukarni.

Ia menyatakan pada saat itu Gracia Indri sedang memakai topeng yang manis sebagai calon menantu.

"Ketika sudah lamaran, Gracia datang juga ke town house-nya David. Entah apa yang mereka ributkan, Gracia Indri lebih dominan untuk marah dan cincin tunangan yang dia pakai itu dibuang," sambung Ibunda David Noah.

Sukarni juga membuka masalah antara David Noah dan Gracia Indri terkait harta yakni rumah yang kini ditinggali oleh David.

Berdasarkan cerita Sukarni, Gracia Indri menginginkan rumah tetapi David meminta Gracia untuk datang dan bicara baik-baik.

Karena perceraian dan permasalahan yang menimpa rumah tangga anaknya ini, Sukarni mengaku sesal menikahkan David Noah.

"Saya cuman bilang saya dulu salah, dorong-dorong anak saya (David Noah) untuk melanjutkan pernikahan. Saya mendorong David unutk menikahi Gracia Indri.

(*)

Artikel ini telah tayang di nakita.grid.id dengan judul Resmi Bercerai, Ibunda David Noah Beberkan "Topeng" Gracia Indri