TRIBUNJUALBELI.COM - Membuat makanan favorit di rumah memang memiliki kepuasan tersendiri.
Selain dijamin kebersihannya, kamu juga bisa lebih kreatif dalam memberikan kreasi yang berbeda pada makanan tersebut.
Nah, jika kamu adalah seorang penggemar dimsum, kali ini TribunJualBeli punya resepnya lho.
Kamu bisa mengolah dimsum sendiri di rumah dengan bahan-bahan sederhana.
Dilansir dari berbagai sumber, yuk simak resep dimsum ayam berikut ini.
Pertama-tama, kamu bisa sediakan bahan terlebih dahulu.
Bahan-bahan yang dibutuhkan antara lain:
9 lembar kulit pangsit
1/4 kg daging ayam rebus
2 buah wortel, buncis, brokoli, dan daun bawang
1 sdt kecap asin
1 sdt saus tiram
1 butir bawang merah
1 butir telur ayam
1 sdm tepung terigu
4 siung bawang putih
4 sdm tepung tapioka
garam, merica bubuk dan penyedap rasa secukupnya
Nah, setelah kamu sudah siapkan bahannya, kamu bisa mulai mengolahnya.
Pertama, Cincang semua bahan sayuran yaitu wortel, buncis, brokoli, dan daun bawang.
Kedua, Cincang daging ayam yang sudah direbus.
Ketiga, Ulek bawang putih dan bawang merah hingga benar-benar halus.
Keempat, Campurkan semua bahan seperti tepung terigu, telur ayam, bahan sayuran, tepung tapioka, kecap asin, saus tiram, daging ayam dan bawang yang telah dihaluskan hingga benar-benar tercampur.
Terakhir, Masukan adonan ke dalam lembaran kulit pangsit, lalu kukus hingga benar-benar matang.
Dimsum ayam pun siap dihidangkan.
Selamat mencoba!
(TribunJualBeli.com/Intan Hafrida)