0

Begini Cara Mudah Memastikan Apakah Nomor HP Lagi Disadap atau Tidak

Penulis: Alieza Nurulita Dewi
Begini Cara Mudah Memastikan Apakah Nomor HP Lagi Disadap atau Tidak

TRIBUNJUALBELI.COM - Kecanggihan teknologi membuat apapun bisa dilakukan dengan mudah.

Hal itu tentu akan membantu banyak orang saat akses informasi.

Akses informasi yang semakin terbuka membuat mereka bisa menemukan apa yang dimau.

Namun terbukannya akses informasi justru bisa jadi bumerang.

Apalagi ditengah maraknya isu penyadapan.

Penyadapan merupakan salah satu tindak kejahatan yang dilakukan dengan cara memantau percakapan dalam telpon melalui internet.

Penyadapan bisa dilakukan oknum tertentu untuk mencari tahu informasi.

Hal ini tentu akan merugikan dan bukanlah perkara yang ringan.

Sebab dengan dilakukan penyadapan, semua informasi yang telah dibahas bisa dengan mudah terbongkar.

Oknum-oknum yang melakukan penyadapan biasanya untuk membobol data informasi dalam sebuah percakapan.


 

Bisanya penyadapan secara resmi bisa saja dilakukan oleh pihak kepolisian.

Cara itu biasa digunakan pihak kepolisian untuk mengetahui informasi tentang target kriminal.

Namun tak usah khawatir, ada lho cara khusus untuk memastikan apakah nomor HP mu disadap pihak lain atau tidak.

Menggunakan kode tertentu

Nomor HP disadap oleh pihak tak bertanggung jawab

Ketik kode *#213 atau ##61# untuk mencari tahu apakah nomor HP disadap pihak tak bertanggung jawab atau tidak.

Jika setelah menekan kode itu muncul “Not Forwarding” atau “Tidak Diteruskan” hal itu berarti nomor HP tidak disadapan.

Sementara itu, jika muncul “Forwarding” atau “Teruskan” hal itu menandakan jika nomor HP disadap orang lain.

Untuk mengatasinya cukup ketik ##002#.

Hal itu akan memberhentikan penyadapan yang dilakukan pada nomor HP mu.


 

Nomor HP disadap oleh pihak kepolisian

Untuk mencari tahu apakah nomor HP disadap pihak kepolisian maka cukup ketik *#06#.

Jika muncul pemberitahun “IMEI/01 atau IMEI/02" maka hal itu menandakan jika nomor HP sedang dipantau pihak kepolisian.

Untuk penyadapan yang dilakukan polisi, tak ada cara khusus untuk stop penyadapan.

Saat nomor HP disadap pihak kepolisian, bisa jadi kamu dicurgai terlibat dalam tindak kriminal atau sedang dalam proses peradilan.

(TribunJualBeli.com/ Alieza Nurulita)