TRIBUNJUALBELI.COM - Pernah mengalami kecelakaan ringan atau insiden yang menyebabkan mobil penyok di bodi ?
Jika dahulu kamu harus repot menggiring kendaraanmu ke body repair, sekarang gak harus panik lagi guys.
Kamu bisa lakukan di rumah, bahan-bahan nya pun tidak sulit ditemukan.
Cukup modal niat dan usaha yang maksimal, niscaya mobilmu akan kembali mulus seperti semula.
Selain bisa menghemat biaya, skill-mu makin bertambah setelah membaca tips berikut ini.
Baca juga : Mobil-mobil sedan ini performanya prima, harganya juara!
Simak di sini yuk!
Cara 1
Menggunakan pengering rambut / hair dryer dengan cairan CO2
Arahkan hair dryer ke bagian yang pesok tadi, tunggulah hingga suhunya menjadi hangat/panas.
Jika sudah cukup panas, semprotkan cairan karbondioksida ke bagian yang dituju sambil ditekan sampai kembali ke bentuk semula.
Baca juga : Toyota Avanza Mobil Keluarga Gak Ada Matinya! Cek Harga Terbaiknya!
Cara 2
Lebih simpel karena kamu hanya butuh air panas guys.
Siapkan air panas, lalu siramkan sedikit demi sedikit menggunakan ceret/teko.
Gunakan kain untuk menekan bodi sampai kembali ke bentuk yang diinginkan.
Namun dari dua cara di atas, satu hal yang wajib diketahui, jangan terlalu keras melakukan penekanan, karena jika terlalu kuat akan mengakibatkan hilangnya bentuk atau bahkan bisa mengalami pecah bodi.
Bagaimana ? mudah bukan?
Tapi jika kamu merasa kerusakannya sangat parah bahkan kamu tidak sanggup untuk memperbaikinya sendiri, sebaiknya segera membawa mobilmu ke ketok magic terdekat.
Selamat mencoba guys!