TRIBUNJUALBELI.COM - Darah tinggi merupakan salah satu penyakit yang cukup mengkhawatirkan.
Darah tinggi atau hipertensi pun menjadi masalahan kesehatan global.
Pakar kardiologi dari Nanohealth Associates menyatakan jika hipertensi menjadi penyakit membahayakan karena para penderita tak menyadari gejala sejak awal.
Bahkan beberapa orang mengabaikan gejalanya.
Hal itu karena ketidak tahuan mereka jika yang dirasakan adalah tanda penyakit hipertensi.
Dilansir dari Women's Health, Adam Splaver, MD yang merupakan seorang kardiolog itu mengatakan jika tekanan darah melewati batas aman, maka segeralah periksa ke dokter.
Batas aman tekanan darah adalah 13-/80 mmHg.
Berdasarkan penuturannya, Adam juga menjelaskan 4 gejala darah tinggi yang kerap diabaikan.
Merasa bingung
Saat merasa bingung, lupa dan tidak fokus yang disertai sakit kepala, kemungkinan besar tekanan darah tinggi meningkat.
Kondisi itu disebut dengan istilah Brain fog.
Susah kencing
Tekanan darah yang meningkat menyebabkan masalah pada saluran kemih.
Jika sudah begitu, maka kondisi ginjal pun terganggu.
Salah satu tanda darah tinggi adalah susah kencing dengan dibarengi dengan perasaan kembung.
Penglihatan memburuk
Bengkaknya pembuluh darah di sekitar mata karena tekanan darah yang tinggi juga akan mengganggu penglihatan.
Hipertensi pun bisa mempengaruh penglihatan.
Merasa tak seimbang
Saat ada masalah di pembuluh darah, seseorang akan merasa pusing dan sulit menjaga keseimbangan.
Saat berdiri terlalu cepat atau terlalu lama, maka mereka akan cepat pusing dan merasa tak imbang.
Jika sudah merasakan hal itu, kemungkinan besar hipertensi tengah menyerangmu.
Sebelum terlambat, ada baiknya mengenal gejala hipertensi sedini mungkin.
(TribunJualBeli.com/ Alieza Nurulita)