TRIBUNJUALBELI.COM - Indonesia kini sudah masih memasuki musim hujan.
Cuaca dingin pun banyak dirasakan orang-orang saat musim ini.
Biasanya seseorang akan mencari minuman hangat yang dapat membuat tubuhnya merasakan kehangatan pula.
Jika kamu bingung minuman apa yang tepat untuk dinikmati saat hujan, berikut ini beberapa minuman yang bisa dijadikan rekomendasi untukmu.
Dilansir dari beberapa sumber pada Sabtu (17/3/2018), berikut ini minuman yang tepat dinikmati saat hujan.
1. Kopi hangat
Kopi hangat yang diseduh saat hujan dapat menenangkan pikiran.
Bahan bakunya pun sangat mudah didapatkan, kamu bisa membeli kopi bubuk instan dan air hangat saja.
2. Teh dengan beberapa rasa
Buat kamu yang tidak menyukai atau tidak bisa minum kopi, kamu bisa menggantinya dengan teh.
Kini banyak teh instan yang disediakan dengan berbagai varian rasa. Misalnya teh rasa mint, teh leci, teh strawberri, dan sebagainya.
3. Coklat hangat
Minuman coklat hangat juga disukai banyak orang.
Coklat juga biasanya disukai oleh berbagai kalangan dari segala usia.
Aroma coklat dapat membuat orang melayang.
4. Susu
Minuman sehat ini juga bisa menjadi pilihan.
Agar tak biasa, kamu juga bisa menambahkan aneka topping lain di susu hangat tersebut, misalnya menambahkan marshmallow.
5. Susu Telur Madu Jahe (STMJ)
Di musim hujan, seseorang perlu meminum minuman sehat agar menjaga daya tahan tubuhnya.
satu diantara minuman yang baik untuk menahan daya tahan tubuh adalah STMJ.
Selain manfaat dari susu, telur dan madu, kandungan yang terdapat di dalam jahe juga bisa menghangatkan tubuh.
(TribunJualBeli.com/Intan Hafrida)