0

Beberapa Makanan Bergizi Ini Ternyata Tak Disarankan untuk Dikonsumsi Bayi

Penulis: ANDKP
Beberapa Makanan Bergizi Ini Ternyata Tak Disarankan untuk Dikonsumsi Bayi

TRIBUNJUALBELI.COM - Setiap orangtua tentu ingin anaknya mendapatkan asupan makanan yang bernutrisi dan sehat.

Namun, di usia balita, anak dikenal suka memilah makanan dan mudah rewel jika hendak diajak makan makanan yang sehat.

Mereka lebih tertarik pada makanan yang enak, tapi tidak terlalu baik dan sehat.

Padahal, kebiasaan makan sehat perlu dibentuk agar ia terbiasa bahkan hingga dewasa nanti.

Namun, semasa bayi, Si Kecil juga tidak bisa asal konsumsi makanan yang biasa konsumsi.

Ada 5 jenis makanan yang ternyata buruk bila dikonsumsi Si Kecil, dan baiknya perlu hindari demi kesehatannya:

1. Madu

Madu adalah sumber gula alami yang baik.

Tapi, bagi Si Kecil, hal ini justru bisa menyebabkan keracunan makanan yang disebut botulisme pada anak-anak di bawah usia 1 tahun.

Untuk itu, sebaiknya hindari memberi makan madu kepada bayi.


 

Sebagai penggantinya, Moms bisa memberinya buah yang sudah dilumatkan untuk menambahkan rasa manis ke dalam makanan bayi, seperti saus apel atau pisang tumbuk.

2. Makanan manis

Makanan manis, permen dan coklat sering ditawarkan kepada bayi dan balita sebagai makanan.

Mungkin orangtua atau teman dan keluarga memberikannya kepada Si Kecil sebagai hadiah.

Namun, makanan ini punya kadar gula yang tinggi dan tidak baik untuk mereka.

Sebab, makanan ini bisa merusak gigi, bahkan menyebabkan kegemukan.

Ketimbang memberikan gula, Moms bisa mengganti bentuk hadiah dengan mainan, pakaian atau kegiatan, bukan makanan bergula.

3. Makanan instan

Dalam kehidupan serba cepat hari ini, orangtua bisa jadi terlalu sibuk untuk membuat makanan bagi anak-anak mereka dari awal.

Biasanya, orangtua bisa menyuguhkan makanan instan sebagai solusi bagus untuk mengatasi masalah ini.

Tapi hati-hati, karena beberapa makanan instan sangat tinggi kandungan garam dan mungkin juga mengandung bahan pengawet buatan.


 

Makanan instan bukan makanan buruk, bahkan sebagian dibuat dari bahan makanan berkualitas dengan kandungan gizi lengkap dan tepat sesuai anak.

Meski begitu, makanan dengan bahan segar dan alami tetap yang terbaik.

Berikan makanan instan bila Moms memang sedang super sibuk, dalam perjalanan panjang, dan kondisi lain.

Bila waktunya luang, cari resep mudah dengan bahan alami ang bisa dimasak di rumah.

Moms juga dapat menyiapkan makanan untuk keseluruhan minggu pada akhir pekan dan menyimpannya di lemari es sehingga kegiatan menyiapkan makanan menjadi lebih mudah.

4. Ikan

Beberapa ikan memiliki sumber nutrisi yang bagus untuk Si Kecil, tetapi ada beberapa ikan yang harus ditinggalkan.

Seperti ikan marlin, hiu, dan ikan pedang.

Hal ini lantaran ikan yang sangat tinggi kadar merkuri dan bisa menjadi membahayakan kesehatan tubuh.

Pilihlah ikan berminyak seperti ikan sarden dan salmon yang kaya akan asam lemak omega dan bagus untuk Si Kecil.


 

5. Makanan ringan goreng

Makanan ringan seperti keripik atau potongan daging goreng, dicintai oleh balita.

Namun makanan ringan ini tinggi lemak jenuh dan rendah nutrisi, sehingga anak cepat kenyang namun tak memiliki kandungan gizi yang berarti.

Sebagai penggantinya, pastikan bahwa makanan tersebut dimasak dengan dipanggang atau dikukus.

Berita ini telah tayang di Nakita.grid.id dengan judul 5 Makanan ini Buruk Bila Dikonsumsi Bayi, No. 1 Bahaya Padahal Sangat Bergizi!