0

Hati-hati, 3 Kebiasaan Ini Membuatmu Berpeluang untuk Selingkuh

Penulis: Alieza Nurulita Dewi
Hati-hati, 3 Kebiasaan Ini Membuatmu Berpeluang untuk Selingkuh

TRIBUNJUALBELI.COM - Dalam hubungan pasti selalu ada pasang surutnya.

Tak jarang saat tak bisa mempertahankan hubungan, mereka lebih memilih menyudahinya.

Namun di suatu kondisi, ada saat para pasangan merasa bosan dan mencari hal baru.

Dan tanpa disadari, mereka lari ke pelukanan orang lain atau kerap disebut dengan istilah selingkuh.

Ternyata selinguh bisa dilihat dari kebiasaan lho.

Dirangkum dari Beauty Journal, berikut 3 kebiasaan yang bisa jadi indikasi dirimu menjadi 'tukang selingkuh'.

1. Memainkan peran 'Teman Tapi Mesra'

Pepatah jawa mengatakan, 'Witing Tresno Jalaran Soko Kulino'.

Hal itu tampaknya benar terjadi.

Pasalnya saat seseorang terbiasa bersama, rasa nyaman pun menumbuhkan benih-benih cinta.


Dari situlah peran teman tapi mesra pun dimulai.

Tak jadi masalah jika keduanya sama-sama singel.

Namun bagaimana jika keadaan tidak seperti itu?

Sebelum berlanjut ada baiknya untuk mulai mengatur sikap.

2. Curhat mendalam dengan lawan jenis

Salah satu penyebab terbesar terjadinya perselingkuhan adalah kebiasaan curhat dengan lawan jenis tentang masalah hubungan yang dihadapinya.

Niat hati untuk mencurahkan isi hati, ehh cara tersebut malah bisa memunculkan masalah baru.

3. Bercanda semi porno

Saat bercanda, tentu ada hal-hal yang mungkin tak bisa dikendalikan.

Salah satu hal yang kerap terjadi adalah bercanda yang menyinggung hal-hal semi porno.


Awalnya mungkin terdengar biasa, namun kelamaan hal itu akan jadi masalah besar.

Salah satu diantara mereka, justru sampai berani mengeksekusi hal-hal yang jadi bahan candaan.

(TribunJualBeli.com/ Alieza Nurulita)