0

Merasa Punya Banyak Tekanan Hidup? Ternyata 5 Makanan Ini Bisa Membantumu Lho

Penulis: Intan Hafrida
Merasa Punya Banyak Tekanan Hidup? Ternyata 5 Makanan Ini Bisa Membantumu Lho

TRIBUNJUALBELI.COM - Berbagai masalah yang terjadi mengganggu pikiran manusia akan menjadi penyebab stres.

Rasa stres pun dapat membuat seseorang mengarah ke banyak hal, mulai dari tak nafsu makan hingga makan berlebihan.

Tidak ada salahnya memang jika melampiaskan makan berlebih untuk menghilangkan pikiran.

Namun, makanan tersebut juga harus bisa menjadi penawar rasa stres, jangan hanya membuat tubuh melebar.

Ketika stres, kamu harus mengonsumsi makanan yang dapat membuat rileks dan meredakan stres.

Jika kita bisa memilihnya dengan bijak, ada beberapa makanan yang dapat membantu kita untuk mendapatkan perasaan santai dengan sehat.

Bila kalian merasa sangat stres saat ini, berikut adalah pilihan makanan yang dapat membantu pikiran agar merasa tenang seperti dilansir dari Elite Daily pada Kamis (1/3/2018).


1. Madu

Ilustrasi Madu/thehealthsite

Madu dapat membantu seseorang untuk menghilangkan stresnya.

Sebab, di dalam madu mengandung banyak triptofan yang merupakan senyawa yang ampuh untuk mengurangi kecemasan dan melemaskan saraf.

2. Susu

Ilustrasi Susu/The Australian

Sama seperti madu, susu juga mengandung triptofan yang tinggi.

Kamu bisa mengonsumsi susu hangat ketika merasa stres, hal tersebut akan membuatmu merasa rileks.


3. Cokelat

Ilustrasi Cokelat/FitDay

Cokelat telah lama dipercaya sebagai makanan penghilang stres.

Terutama cokelat hitam, cokelat hitam dapat mengatur kadar korsitol, hormon yang dapat meningkatkan mood.

Selain itu, cokelat juga sangat baik untuk membantu menstabilkan metabolisme tubuh.

4. Pisang

Ilustrasi Pisang/dreamingandsleeping.com

Ternyata pisang juga mengandung triptofan yang memiliki fungsi yang sama seperti madu dan susu.

Selain itu, buah ini juga mengandung potasium dan magnesium yang mampu melemaskan otot tubuh dan membuat rileks.


5. Kelapa

Ilustrasi Kelapa/Care 2

Sebuah penelitian yang dilakukan di Columbia University pada 2010 mengatakan bahwa orang-orang yang minum air kelapa merasakan tekanan darah mereka turun.

Hal ini pun akan membantu menghilangkan rasa stres pada orang yang mengonsumsinya.

(Tribunjualbeli.com/Intan Hafrida)