zoom-in lihat foto Seperti Ini Kabar Terbaru Para Presenter Legendaris yang Sempat Tenar Pada Masanya. Mana Idolamu?
(kolase TribunJualBeli)

TRIBUNJUALBELI.COM - Di era 90-an ada banyak acara di stasiun televisi yang selalu manarik penikmat hiburan Tanah Air.

Pada masa itu banyak acara televisi yang didominasi kuis interaktif atau program informatif.

Kendati demikian, program acara tersebut tak membuat bosan para pemirsa.

Bahkan banyak dari mereka yang menantikan acara-acara tersebut.

Hampir dua dekade berlalu, masih ingatkah kamu dengan beberapa presenter yang bertugas membawakan acara tersebut?

Untuk mengingatkan kembali, berikut beberapa tokoh yang sukses membuat para penonton terpana hingga membekas dalam ingatan.

Sonny Tulung

Sosok Sonny Tulung sangat lekat dengan acara fenomenal Family 100.

(youtube)
(youtube)

Meski acara itu dipandu oleh lebih dari tiga presenter, Sonny Tulung lah yang paling melekat dibenak penontonnya.

Bagaimana tidak, Sonny Tulung telah membawakan acara tersebut hampir 10 tahun.


2 dari 4 halaman

Dilihat dari akun media sosialnya, Sonny Tulung aktif bermain twitter dan facebook.

Beberapa postingannya membagikan info seputar pemerintahan.

(facebook)
(facebook)

Ulfa Dwiyanti

Pembawaan yang ceria dan riang gembira begitu melekat pada diri Ulfa Dwiyanti.

Namanya pernah begitu tenar saat membawakan berbagai acara.

Beberapa acara yang penah dibawakannya adalah Kuis Kocok-kocok, Laris Manis, Sahur Kita dan masih banyak lagi.

Menjadi pelawak wanita paling hits dan laris di era 90-an, sosok Ulfa Dwiyanti juga dikenal sebagai sahabat Eko Patrio dan mendiang Taufik Savalas.

(youtube)
(youtube)

Kabar terakhirnya, Ulfa sempat tampil di salah satu acara pernikahan pada Desember 2017 lalu.

Rupanya sosok Ulfa masih menggeluti dunia presenter.

Tantowi Yahya


3 dari 4 halaman

Apa yang kamu ingat dari acara Who Wants To Be Millionaire?

(youtube)
(youtube)

Yaa, salah satu hal yang melekat pada ingatan adalah sosok presenternya.

Tantowi Yahya berhasil memandu acara tersebut selama bertahun-tahun.

Sejak 2009, sosok Tantowi pun mulai hengkang dari panggung hiburan.

Ia fokus menjadi wakil rakyat dengan bergabung di salah satu partai politik.

Pada 2017 lalu, kakak Helmi Yahya ini pun menjadi Duta Besar Indonesia untuk Selandia Baru.

Jeffry Waworuntu

(youtube)
(youtube)

Sempat tenar sebagai pembawa acara kuis Apa Ini Apa Itu, Jeffry Waworuntu kini nampaknya sibu menjadi manajer.

Berhenti menjadi pembawa acara, pria 52 tahun iitu memilih menjadi memanajeri istrinya sendiri, Ruth Sahanaya.

(youtube)
(youtube)

Alya Rohali


4 dari 4 halaman

Siapa yang tak mengenal wanita cantik 41 tahun ini?

Namanya semakin banyak dikenal saat membawakan acara Siapa Berani?

Kuis yang ditayangkan sejak 3 Juli 2000 itu menghibur pemirsa selama lima tahun.

Dan nama Alya Rohali lah menjadi salah satu presenter yang begitu melekat diingatan.

(youtube)
(youtube)

Tak sendirian, saat membawakan acara itu, ibu tiga orang anak itu menjadi MC bersama Helmy Yahya, Denny Chandra, Becky Tumewu dan masih banyak lagi.

Tak sering tampil di panggung hiburan, Alya Rohali diketahui telah berhijrah.

Ia kerap membagikan rutinitasnya dalam akun media sosial di Instagramnya.

(instagram)
(instagram)

(TribunJualBeli.com/ Alieza Nurulita)

Selanjutnya