zoom-in lihat foto Nih 5 Fitur Tersembunyi Whatsaap yang Jarang Diketahui Orang, Jangan Sampai Ketinggalan
Ini Lo 5 Fitur Tersembunyi Whatsaap yang Jarang Diketahui Orang, Jangan Sampai Ketinggalan

TRIBUNJUALBELI.COM - Aplikasi pesan WhatsApp saat ini banyak digemari oleh pengguna smartphone berbagai kalangan mulai dari anak muda hingga orang tua.

Kelengkapan fitur chatting dan bisa digunakan video call menjadi penyebab banyak orang menggunakan aplikasi chatting ini.

Selain itu, WhatsApp juga menyediakan banyak fitur yang menarik penggunanya seperti story layaknya snapgram, grup chat dan lain sebagainya.

Bahkan kita bisa mengetahui pesan terkirim, terbaca, daftar kontak yang bisa melihat foto kita dan tidak.

Namun ternyata ada fitur tersembunyi yang jarang diketahui oleh pengguna Whatsapp.

1. Bisa Cek Siapa Saja yang Telah Membaca Pesan Kita

Coba sebutkan ada berapa grup Whatsapp di ponsel kalian? Pasti lebih dari satu kan?

Ketika berkirim pesan di grup biasanya hanya beberapa orang saja yang merespon.

Padahal grup tersebut terdiri dari sejumlah orang yang cukup banyak tetapi tidak ikut turut merespon.

Hal ini bikin kita sebal dan geram kok ya gak ada tanggapan.


2 dari 4 halaman

Nah, untuk mengetahui siapa saja yang telah menerima pesan dan membaca.

Lakukan tekan lama bagian pesan yang dikirim, lalu klik simbol info dengan simbol huruf "i" dalam lingkaran.

Dari situ akan mengetahui siapa saja anggota grup chat yang sudah membaca pesan tersebut.

2. Tarik atau Hapus Pesan Salah Kirim

Pesan salah kamar atau salah orang sering terjadi jika kita buru buru untuk chatting dengan lawan chatting kita.

Jika dulu Whatsapp tidak bisa tarik pesan dan hapus pesan hanya untuk pengirim.

Kali ini tarik pesan dan hapus pesan secara permanen bisa dilakukan ketika salah kirim.

Caranya cukup tekan pesan tersebut, lalu klik simbol sampah dibagian atas dan pilih hapus untuk semua.

3. Diamkan notifikasi grup chat

Banyaknya grup chat yang sering aktif seringkali mengganggu aktivitas.


3 dari 4 halaman

Dikit dikit notifikasi berbunyi dan bergetar.

Dalam kasus seperti ini jangan buru buru untuk marah dan meninggalkan grup.

Solusinya cukup untuk mengheningkan notifikasi grup saja.

Caranya mudah cukup tekan lama pada grup lalu pilih gambar diamkan.

4. Mencari pesan lama

Kasus ini sering terjadi jika ada hal sesuatu yang penting misalnya nomer rekening, tagihan bulanan dan jadwal meeting.

Sayangnya banyaknya chat di grup membuat chat tersebut tertumpuk atau sudah dicari karena sudah lama.

Daripada capek capek mencari dengan scrool manual cukup saja untuk gunakan fitur cari.

Lihat pojokan kanan atas ada simbol titik tiga, kemudian tekan dan pilih cari.

5. Tandai pesan penting


4 dari 4 halaman


Banyaknya info di grup chat atau personal biasanya membuat lupa ada pesan penting yang kehapus.

Bisa juga pesan penting tersebut tertumpuk dengan chat-chat lain sehingga susah dicari.

Sebenarnya bisa menandai pesan penting tersebut, agar tak hilang atau terhapus.

Cukup tekan lama pesannya dan klik simbol yang berbentuk bintang dibagian atas.

Selanjutnya