zoom-in lihat foto Sempat diisukan Telah Menikah, Ini 8 Fakta Menarik Tentang Via Vallen, Nomor 7 Paling Ngeri!
Instagram @viavallen

TRIBUNJUALBELI.COM - Siapa sih kids jaman now yang nggak kenal sama Via Vallen?

Bernama lengkap Maulidia Oktavia, iapun kini sukses meramaikan blantika musik dangdut tanah air.

Penampilannya yang selalu tampil manis, kalem dan sopan menjadi gebrakan baru bagi pecinta musik dangdut Indonesia.

Sempat diisukan telah menikah, penyanyi yang mempopulerkan lagu 'Sayang' itu membantah mentah-mentah kabar tersebut.

Kabar tersebut bermula dari sebuah media online yang merumorkan bahwa Via telah mempunyai suami.

Mendengar kabar itupun, pihak Via mengaku geram dan sudah mensomasi pihak yang bersangkutan.

Kerabat Via pun menegaskan bahwa berita tersebut adalah hoax dan tak ingin masalah tersebut melebar kemana-mana.

Pihak media itupun sudah mengajukan permohonan maaf dan telah menghapus link yang memuat berita tersebut.

Nah, melihat karier Via yang terus melonjak, pasti penasaran dong apa aja sih fakta-fakta menarik tentang Via Vallen?


1. Asal usul

2 dari 4 halaman

Pelantun berumur 26 tahun ini lahir di lahir di Surabaya, 1 Oktober 1991.

Via telah memulai karier bernyanyinya sejak umur 15 tahun.

2. Dari Kecil Suka Nyanyi

Pelantun lagu 'Selingkuh' ini pun mengaku mulai gemar menyanyi sejak kelas 5 SD.

Dengan gayanya yang tomboi, bakat Via pun sudah mulai terlihat sejak kecil.

3. Sempat dibayar hanya Rp 20 Ribu

Menjadi terkenal di masa sekarang ini, ternyata perjalanan karier Via pun sempat dilalui lika-liku.

Dulunya ia mengaku hanya menjadi cadangan dan pelengkap dari penyanyi senior.

Bahkan ketika ia bernyanyi keliling, bayarannya tersebut berasal dari uang saweran.

Penyanyi cantik ini pun sempat dibayar sangat murah ketika tampil, setiap harinya ia bisa mendapatkan Rp 20 ribu.


3 dari 4 halaman

4. Berasal dari Keluarga Kurang Mampu

Sejak usia belia, Via pun telah bekerja banting tulang demi mencari uang.

Ia pun lari dari satu panggung ke panggung lainnya.

Bahkan ketika usianya belum dewasa pun, Via rela pulang malam karena aktivitas yang semakin padat.

Semua itu Via ikhlas lakukan demi mengangkat derajat keluarga yang memang bukan berasal dari kalangan berkecukupan.

5. Jika oplas diperbolehkan, Via ingin ubah bagian ini

Penampilan Via yang terlihat berbeda di mata netizen sempat menjadi perbincangan publin beberapa waktu lalu.

Bermula dari foto masa lalunya yang beredar di dunia maya, banyak haters yang menuding bahwa Via melakukan operasi plastik.

Penyanyi yang dibilang mirip Isyana Sarasvati ini pun mengaku jika dulunya ia memang tidak pernah perawatan alias cuek.


Sekarang setelah menjadi figur publik, Via pun perlahan melakukan perubahan untuk perawatan, make up dan ke dokter pun juga ia lakoni.

4 dari 4 halaman

Menjadi terkenal, tak lantas membuat Via berniat untuk oplas yang kebanyakn dilakukan selebriti Tanah Air.

Ia pun menambahkan, seandainya jika operasi plastik diperbolehkan oleh agama, ia ingin merubah bagian pipinya.

Via mengaku bagian tulang pipinya sangat menonjol, sehingga jika tersenyum tampak mengembang.

Tapi semua hasrat itu pun ia tahan mengingat Islam sangat mengharamkan perbuatan tersebut.

6. Dapat Penghargaan Musik Bergengsi

Menjadi penyanyi dangdut yang dielu-elukan saat ini, membuat Via berhasil mendapatkan penghargaan.


Mendapat penghargaan yang juga sempat mengalahkan Ayu Ting Ting yang lebih dahulu terjun ke dunia dangdut, berikut deretan piala yang ia dapat atas karier bermusiknya :

- Penyanyi Dangdut Tersosmed dalam ajang Anugerah Dangdut Indonesia (ADI) 2017
- Fanbase Dangdut Tersosmed dalam ajang Anugerah Dangdut Indonesia (ADI) 2017
- Pedangdut Paling Joss dalam ajang Anugerah Dangdut Indonesia (ADI) 2017
- Penyanyi Dangdut Paling Ngetop dalam ajang SCTV Music Awards 2017
- Penyanyi Dangdut Solo Wanita Terpopuler dalam ajang Indonesian Dangdut Awards 2017
- Penyanyi Paling Ngetop dalam SCTV Awards 2017

7. Galak pada penonton yang nakal

Suatu hari, saat  ia selesai manggung di salah satu daerah, ada seorang penonton yang nekat memegang tubuhnya.

Spontan Via langsung mengeluarkan jurus karatenya, menarik tangan pria itu dan menonjoknya.

8. Tak Sempat Pacaran

Karena kesibukan di dunia entertain yang cukup padat, Via pun mengaku lupa soal asmaranya.

Bahkan di akun Instagramnya, ia pun tak pernah terlihat mengunggah foto dengan seorang pria.

(TribunJualBeli.com/Nadhira Septianda)

Selanjutnya