TRIBUNJUALBELI.COM - Musim hujan memang menjadi musuh besar bagi para pengendara motor.
Selain harus menyiapkan segala sesuatu agar tak basah kehujanan juga harus siap ketika motor bermasalah saat hujan.
Motor mati akibat busi basah memang sudah lumrah ketika kop busi tidak rapat.
Hal yang tidak lumrah adalah ketika hujan justru lampu depan motor mati akibat embun yang ada dalam mika.
Padahal lampu depan sangat penting ketika berkendara dalam posisi cuaca hujan.
Jika kalian mendapati lampu depan motor mengembun alangkah lebih baiknya jika kalian segera memperbaikinya.
Efek dari embun ini sendiri berasal dari kurang rapatnya reflektor atau dari lubang kecil yang berlubang tapi kita tidak sadar.
Jika mendapati mika berlubang lebih baiknya jika mengganti mika secepat mungkin karena jika diabaikan maka embun akan memutus lampu depan.
Lebih parah lagi jika ada air yang masuk dari lubang tersebut dan mengenai kelistrikan lampu.
Lain halnya jika embun yang diakibatkan karena reflektor kurang rapat.
Kurang rapatnya reflektor bisa diakali dengan melepas kembali reflektor kemudian diberi selotip dan lem perekat serbaguna atau lem plastik.
Jika mau repot sedikit bisa menggunakan karet ban dalam bekas yang sudah digunting tipis.
Setelah langkah tersebut selesai, sebelum dipasang lakukan pembersihan reflektor terlebih dahulu.
Perlu diingat bahwa pada saat memasang reflektor jangan sampai ada celah buat air masuk.

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!