zoom-in lihat foto Jauh Dari Kesan Mewah, Ini Pilihan Jam Tangan Simpel Milik Laudya Cynthia Bella
(instagram)

TRIBUNJUALBELI.COM - Bagi beberapa orang, memakai jam tangan adalah sebuah keharusan.

Ada yang merasa aneh saat tak memakai benda yang biasa melekat di pergelangan tangan itu.

(Baca: Ada Banyak Pilihan Jam Tangan Murah)

Bahkan ada yang rela merogoh kocek dalam demi untuk membeli sebuah jam tangan.

Seperti yang dilakukan artis cantik Laudya Cynthia Bella.

Dari akun Instagram @laudyacynthiabella_fashion, istri Engku Emran itu terlihat memakai sebuah jam tangan berwarna merah muda.

(instagram)
(instagram)

Jam tangan itu merupkan produk dari brand Garmin.

Dilansir dari laman resminya, Garmin adalah sebuah grup perusahaan yang didirikan di George Town, Cayman Islands pada 1989.

Perusahaan tersebut mengembangkan produk yang berhubungan dengan GPS.

Salah satu produk yang jadi unggulan adalah jam tangan.

2 dari 2 halaman

Seperti Garmin Fenix 5S yang dipakai Laudya Cynthia Bella.


Jam tangan itu memang didesain untuk aktivitas di luar ruangan.

Garmin Fenix 5S itu juga dilengkapi fitur canggih seperti GPS, satelit GLONASS, dan kompas 3 sumbu dengan Giroskop dan Barometer Altimeter.

(garmin.co.id)
(garmin.co.id)

Meski terlihat sederhana, jam tangan itu dibanderol Rp 10,849,000.

Hmm tertarik memiliki jam tangan yang mirip Bella?

Siapkan budgetmu!

(TribunJualBeli.com/ Alieza Nurulita)

Selanjutnya