TRIBUNJUALBELI.COM - Bagi kamu penikmat hiburan Tanah Air, nama Jessica Iskandar tentu tak asing lagi.
Wajah ibu satu anak itu kerap muncul diberbagai acara di televisi.
(Baca: Pilihan Televisi Bekas Berkualitas yang Dijual Murah)
Dari apa yang dilakukan, tentu pundi-pundi uangnya kini telah menggunung.
Kendati demikian, Jedar tak suka memperlihatkan kekayaannya kepada publik.
Ia memilih untuk tetap tampil sederhana dengan barang-barang ala kadarnya.
Padahal perempuan 29 tahun ini juga merupakan anggota geng sosialita lho.
Bersama Nia Ramadhani, Chacha Frederica, dan beberapa seleb lain, Jedar juga ikut bergabung di geng sosialita Girls Squad.

Geng itu dikenal publik sebagai kelompok sosialita yang hobi hura-hura dan pamer kemewahan.
Namun hal itu ternyata tak membuat Jedar tergoda untuk selalu tampil mewah.
Selain biasa mengenakan pakaian yang tak mencapai harga jutaan, Jedar diketahui juga tak malu pakai aksesoris yang terjangkau bagi kaum bawah.
Hal itu dapat dilihat dari akun instagram @fashion_jedar.
Saat itu, Jedar kedapatan memakai anting yang harganya terbilang cukup murah.

Twisted hoop earrings dari brand Forever21 itu cuma dibanderol $4,90 atau sekitar Rp 66.000.
Gimana girls, cukup terjangkau buat kantongmu kan?
(TribunJualBeli.com/ Alieza Nurulita)

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!