zoom-in lihat foto 4 Jadwal Bazar Parfum Lokal di Jakarta Mulai September hingga November 2024
Jadwal bazar parfum lokal di Jakarta | foto Kompas.com/Devi Pattricia

BLOG.TRIBUNJUALBELI.COM - Parfum addict sini kumpul! Akan ada bazar parfum menarik yang wajib kamu datangi nih.

Industri parfum lokal kian populer dan banyak diminati konsumen.

Banyak merek parfum lokal yang kini bisa bersaing dengan brand besar International.

Tak perlu ragu soal kualitas, para parfum addict juga sudah membuktikannya.

Bahkan, banyak yang mulai beralih untuk mengkoleksi sederet merek parfum lokal.

Nah, bagi kamu yang tertarik untuk sniff-sniff langsung, jangan lupa datang ke 4 bazar parfum yang akan berlangsung di Jakarta mulai September hingga November 2024.

Berikut jadwal bazar parfum merangkum dari Kompas.com:

1. Semasaqu

Semasaqu kembali hadir menyapa pecinta parfum lokal.

Melansir dari akun Instagram resminya @semasa_di, Rabu (21/8/2024), acara ini akan digelar pada tanggal 27-29 September mendatang. 

2 dari 3 halaman

Menariknya, acara ini akan digelar lebih besar dibandingkan acara-acara sebelumnya.

Semasaqu akan diselenggarakan di Jakarta Convention Center (JCC) dan menggandeng lebih dari 225 brand lokal.

Bukan cuma parfum, di sini kamu juga bisa temukan perhiasan, aksesoris fesyen, peralatan rumah tangga, hingga produk-produk kecantikan.

Nantinya akan ada area khusus parfum lokal yang dihadiri lebih dari 40 tenant. 

2. Scent of Indonesia (SOI)

Setelah sukses menyelenggarakan bazar pertamanya, kini Scent of Indonesia (SOI) kembali menggelar event keduanya yang bertajuk Scent of Indonesia Vol.2. 

Dikutip dari unggahan Instagram resmi @scentof.id, acara ini akan digelar pada tanggal 1-3 November 2024.

Menariknya, untuk bazar kedua ini akan lebih besar dari sebelumnya, bahkan sampai menggandeng lebih dari 70 merek parfum lokal.

Sehingga kamu bebas mengeksplorasi setiap booth dan memilih parfum sesuai selera kamu. SOI Vol.2 ini akan diselenggarakan di Brickhall Fatmawati, Jakarta selatan. 

3. Bigi Market

3 dari 3 halaman

Selanjutnya ada Bigi Market yang baru pertama kali diselenggarakan.

Berdasarkan informasi dari akun Instagram @bigimarket.id, acara ini akan digelar pada tanggal 25-26 Oktober 2024 mendatang.  

Digelar di Chillax Sudirman, Jakarta Selatan, Bigi Market akan menghadirkan lebih dari 60 tenant. 

Tak cuma menyajikan berbagai merek wewangian lokal, di sini kamu juga bisa menemukan alat tulis, tas, sepatu, gawai elektronik, hingga kebutuhan kantor lainnya. 

4. FLORAMOUR

FLORAMOUR merupakan bazar parfum kolaborasi Market Museum dan merek deterjen SoKlin. 

Menyadur dari unggahan Instagram resmi @marketmuseum, acara ini akan diselenggarakan pada tanggal 31 Oktober sampai dengan 3 November 2024 di Lippo Mall Kemang.

Meski begitu, masih belum diinformasikan ada berapa banyak tenant yang akan hadir. Sebab pihaknya masih membuka pendaftaran tenant untuk merek-merek lokal. 

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

(Lilyana/Tribunjualbeli.com)

Selanjutnya