TRIBUNJUALBELI.COM - Parkir mobil merupakan salah satu kemampuan yang sangat perlu dikuasai bagi setiap pengemudi, terutama pemula.
Dengan menguasai teknik parkir yang benar tak hanya memastikan keamanan kendaraan, namun juga meminimalisasi risiko kecelakaan dan mengurangi kemacetan.
Lantas, adakah metode mudah untuk parkir mobil bagi pemula? Simak pembahasannya berikut ini yuk.
Baca Juga: Wajib Tau, Inilah Bahaya Meletakkan Helm di Spion Motor saat Parkir
Mengendarai mobil memang terlihat mudah, apalagi mobil bertransmisi matik terlihat lebih mudah.
Karena, , kamu hanya perlu menginjak pedal gas dan rem saat berkendara, lalu memindahkan ke transmisi 'P' atau parkir ketika mobil diparkir.
Namun, untuk orang yang masih tergolong baru bisa mengemudi mobil sendiri, ternyata parkir mobil bisa menjadi hal yang menakutkan.
Apalagi kalau harus parkir di tempat yang sempit dan rapat seperti parkiran mall atau parkiran perkantoran.
Berikut ini, merupakan langkah-langkah yang bisa kamu terapkan jika ingin parkir mobil dengan baik dan benar.
Langkah Parkir Mobil yang Aman dan Benar untuk Pemula
1. Cari Tempat Parkir yang Aman
Tempat parkir yang aman adalah area yang cukup luas untuk mobil dan jauh dari lalu lintas yang sibuk.
Pastikan juga permukaan parkir cukup rata dan stabil, dan tidak ada objek berbahaya seperti batu besar atau lubang di dekat tempat parkir.
2. Parkirkan Mobil dan Selalu Perhatikan Kaca Spion
Saat memarkir mobil, penting untuk selalu memperhatikan kaca spion.
Kaca Spion mobil adalah alat yang sangat penting dan berguna untuk membantu pengemudi melihat area di sekitar mobil yang mungkin tidak terlihat dari posisi duduk.
Gunakan kaca spion sisi dan kaca spion tengah untuk memastikan bahwa memiliki ruang yang cukup untuk memarkir dan tidak ada kendaraan atau pejalan kaki yang mendekat.
Jika sudah terparkir, jangan lupa matikan mesin mobil.
3. Tarik Tuas Rem Tangan
Cara parkir mobil matic yang benar adalah tarik tuas rem tangan terlebih dahulu sebelum memindahkan tuas transmisi ke posisi ‘P’.
Hal ini dilakukan untuk mencegah bunyi kasar saat perpindahan transmisi dan kerusakan transmisi mobil.
Pastikan rem tangan ditarik dengan kuat untuk memastikan mobil tidak bergerak. Terutama jika parkir di area yang miring atau tanjakan.
4. Pindahkan Tuas Transmisi ke Posisi ‘P’
Setelah rem tangan sudah terkunci, maka langkah terakhir dalam cara parkir mobil matic yang benar adalah memindahkan tuas transmisi ke posisi ‘P’ atau parkir.
Posisi ‘P’ berguna untuk mengunci transmisi dan mencegah mobil bergerak dan sebagai tambahan untuk rem tangan.
Sebagai tambahan informasi, berikut ini terdapat beberapa cara parkir mobil berdasarkan kondisi lahan parkir juga.
1. Cara Parkir Mobil Tegak Lurus
Cara parkir mobil tegak lurus adalah menyamakan posisi kaca spion mobil dengan mobil di samping.
Selain itu, pastikan bumper depan mobil sudah dekat dengan pembatas area parkir di depan.
Selanjutnya, pastikan sisi samping mobil kamu tidak tepat berada di atas garis pembatas area parkir agar tak terlalu mepet dengan mobil lain.
2. Cara Parkir Mobil Pararel
Langkah pertama yang perlu kamu lakukan yaitu mencari tempat parkir yang sesuai dengan ukuran mobil kamu
Setelah itu, pastikan untuk memberikan isyarat dengan lampu sein dan perlahan-lahan mendekati mobil di depan tempat parkir yang kamu pilih.
Ketika mobil kamu sejajar dengan mobil di depan tempat parkir, putar kemudi penuh ke arah tempat parkir, lalu mundur perlahan-lahan hingga kendaraan kamu masuk sepenuhnya.
Perhatikan ruang kosong di depan dan belakang mobil kamu untuk menghindari benturan.
Nah itu dia merupakan cara parkir mobil khususnya matik dengan benar agar tetap aman, semoga membantu. (*)
(Pramanuhara/TribunJualbeli.com)














Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!